Lihat ke Halaman Asli

SISKA ARTATI

TERVERIFIKASI

Ibu rumah tangga, guru privat, dan penyuka buku

Rindu Alam Hot Waterpark, Wisata Pemandian Air Panas di Lereng Gunung Slamet

Diperbarui: 24 Juni 2022   17:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Wisata Rindu Alam Guci Kabupaten Tegal (Dok.Pri. Siska Artati)

Masa liburan tak hanya kami isi dengan membaca setumpuk buku favorit, namun juga berkesempatan menikmati udara segar dan kesejukan pegunungan di lereng kaki Gunung Slamet.

Kakak mengajak keluarga besar untuk rehat sejenak menikmati mandi air panas dari sumber air gunung.

Semasa saya sekolah dan kuliah di Jawa Tengah, masa liburan selalu saya isi dengan pulang kampung sejenak dari kepenatan tugas, lalu bertandang ke rumah kakak yang berada di kawasan lereng gunung ini.

Saya memang menyukai suasana pegunungan yang sejuk dengan hamparan sawah atau kebun terasiring. Meski dingin menusuk tulang, tetap saja menyenangkan.

Bisa jadi karena keluarga besar rerata berdiam di wilayah pantura Jateng, hawa panas dan gerah biasa menyapa. Maka berlibur ke gunung adalah pilihan favorit untuk mendinginkan badan ketimbang pantai.

Biasanya, kakak mengajak kami ke lokasi Pemandian Air Panas Guci di wilayah atas pegunungan. Tempat wisata yang sudah sangat tersohor sebagai pemandian air panas di Kabupaten Tegal.

Namun pilihan kali ini berbeda, kakak mengajak ke lokasi yang tidak jauh dari rumahnya, sebuah tempat wisata baru yang belum pernah kami kunjungi.

***

Wisata Rindu Alam BS Hot WaterPark (sumber gambar: https://g.co/kgs/ERsBcS)

Rindu Alam BS Hot Waterpark merupakan tempat wisata pemandian air panas yang berlokasi di Jalan Obyek Wisata Guci, Kemaron, Tuwel, Kecamatan Bojong. Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline