Lihat ke Halaman Asli

Sirpa

dah tuwir , dah pensiun ... bermukim di Kali Pornia, masih Paspor Ijo

Berbahaya Ataukah Tidak, Stanley Cup Itu

Diperbarui: 2 Februari 2024   09:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok : https://www.nbcnews.com/news/us-news/woman-accused-stealing-2500-stanley-cups-dicks-sporting-goods-posts-15-rcna135359#

Berbahaya ataukah Tidak , Stanley Cup itu

Adalah seorang wanita , dikota Roseville , California  dikejar-kejar oleh CHP -California Highway Patrol dikarenakan  ia mengendarai kendaraannya dalam keadaan DUI - Driving Under Influence yaitu mengendarai kendaraan dalam keadaan terpengaruh minuman keras atau obat2an narkoba . Patroli polisi berhasil menyetop kendaraan tersebut dan menahan pelakunya.

Setelah Itu kendaraannya digeledah , dan hasilnya ditemukan berupa puluhan Stanley Cups yang merupakan barang hasil curian dari sebuah toko olahraga.
Ia didakwa dengan tuduhan DUI dan mencuri barang .

Ada apa dengan Stanley Cup ?

Masyarakat umum pun tersentak, dan makin penasaran akan jenis mangkuk minuman tersebut .

Setelah kejadian penangkapan mobil beserta  barang2 curian berupa mangkuk Stanley , sempat menarik perhatian akan mangkuk tersebut .

Mangkuk itu sendiri seperti thermos yang bagian dalamnya terbuat dari stainless steel , dan berharga sekitar antara $ 35  bahkan ada yang mencapai sampai ribuan Dollars.

Tapi mengapa mangkuk tersebut jadi bahan perdebatan dan dipermasalahkan ?

Ternyata menurut penelitian, bahwa mangkuk tersebut mengandung Lead  ,  atau Timbal adalah suatu unsur kimia bernama Plumbum ( Pb ) yang berbahaya dan sudah diingatkan oleh Pusat pengawasan dan Perlindungan  ( US Centers for Disease Control and Prevention - CDC )  dan akan berbahaya bagi kesehatan Ginjal, Anemia , kehamilan/reproduksi .

Saking berbahayanya  kimia ini ,  jauh sebelumnya yaitu  sekitar tahun 1978 , pemerintah Amerika   sudah melarang penggunaan cat rumah , cat pada mainan anak2  yang mengandung lead.

Namun pihak  Pacific Market International yang merupakan pabrik tempat pembuatan Stanley cup memberikan sanggahan , bahwa lead tersebut masih dianggap wajar kehadirannya alias masih aman digunakan karena terbuat dari stainless steel , asalkan mangkuk tersebut jangan sampai rusak / penyok

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline