Lihat ke Halaman Asli

Kemampuan Dasar Dalam Kegiatan Menulis

Diperbarui: 1 Mei 2016   17:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kemampuan Dasar Dalam Kegiatan Menulis

Oleh : Emi Nur Hikmah (2015030021)

revisimenulistulisanakhir

Menulis adalah suatu proses berfikir dan menuangkan pikiran itu dalam bentuk wacana (karangan). Untuk dapat memahami proses menulis perhatikan tahap proses menulis berikut ini.

                

 

Gambar 5.1.

Diagram tahapan menulis

Berikut ini akan kita pelajari lebih lanjut proses menulis tersebut secara bertahap. Kajian dan latihan yang akan kita lakukan guna memperoleh ketrampilan menulis menggunakan pendekatan bottom-up processing “proses dari bawah ke atas” (Celce-Murcia dan Olshtain, 2000:14). Dalam hal ini kita mulai kajian dan latihan kita dari aspek menulis kebahasaan.

  • Menulis Kebahasaan
  • Berikut ini akan kita bicarakan aspek pemilihan dan penulisan kata, kalimat dan penggunaan ejaan.
  • Pemakaian kata

Agar terampil dalam memilih kata-kata yang tepat yang akan dipakai dalam suatu tulisan maka kita harus memahami terlebih dulu seluk-beluk kata dan maknanya serta berlatih, menggunakannya untuk berbagai tujuan.

  • Sinonim dan antonim

Dalam berbagai bahsa, termasuk bahasa Indonesia terdapat beberapa kata yang memiliki makna sama atau mirip. Contohnya:

  •             Cara,  metode
  •             Besar, agung, raya
  •             Sukar, sulit, pelik
  •             Periksa, selidiki, teliti
  •             Lihat, pantau, observasi
  •             Hati, kalbu
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline