Lihat ke Halaman Asli

Mahasiswa KKN UPGRIS Ikut Serta dalam Pembuatan Kripik Tempe

Diperbarui: 22 Februari 2021   18:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dok. pribadi

Kegiatan KKN pada hari rabu, 3 Februari 2021 yaitu berkunjung ke rumah industri pembuatan makanan ringan milik salah satu warga desa Sitirejo RT 05 yang bernama Ibu Sumi. Saat berkunjung, pemilik sedang membuat keripik tempe. 

Awalnya saya melihat proses pembuatannya lalu saya mencoba membuat keripik tempe sesuai yang dicontohkan pemiliknya yaitu pertama, menyiapkan bahan-bahannya seperti bumbu, minyak goreng, dan tempe. Untuk alat yang digunakan yaitu wajan, erok-erok, tungku kayu, wadah, dan pisau. Kedua, setelah tempe dipotong tipis, dicuci dengan air lalu dimasukkan ke dalam bumbu untuk dilakukan penggorengan. 

Jika sudah terlihat kering, keripik tempe bisa ditiriskan untuk dilakukan pengemasan. Toko ini membuat berbagai jenis makanan ringan selain keripik tempe yaitu ada 8 jenis cemilan yang produknya diberi nama Arum Sari. Untuk penjualannya masih berada disekitar kebupaten Pati. Kegiatan KKN ini bermanfaat untuk menambah nilaiekonomi dan kita juga bisa belajar dari pemilik tersebut dalam membuka sebuah usaha.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline