Lihat ke Halaman Asli

Ungkap Rasa Syukur Mahasiswa Penerima Beasiswa Pemkab Bojonegoro

Diperbarui: 13 Desember 2022   20:44

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ungkap Rasa Syukur Mahasiswa Penerima Beasiswa Pemkab Bojonegoro (sumber gambar: Bojonegorokab.go.id)

Sebagai langkah untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) khususnya di pedesaan, Pemerintah Kabupaten Bojonegoro memberikan bantuan beasiswa yakni salah satunya Beasiswa Satu Desa Dua Sarjana. Program beasiswa ini merupakan bentuk Investasi jangka panjang di bidang pendidikan dengan tujuan untuk memberikan akses pendidikan tinggi yang lebih merata.

Silvi Annas Tasya, mahasiswa Universitas Brawijaya jurusan Peternakan, merupakan salah satu penerima beasiswa Pemkab Bojonegoro. Mahasiswa asal Dusun Medayun Desa Margomulyo Kecamatan Balen ini mengungkapan perasaannya saat terpilih sebagai penerima beasiswa. Menurutnya, beasiswa dari Pemkab Bojonegoro memiliki banyak manfaat bagi dirinya maupun orangtuanya,  dengan adanya beasiswa ini silvi lebih termotivasi untuk melanjutkan ke pendidikan yang lebih tinggi melalui proses seleksi beasiswa.

"Pengalaman saya pribadi mendapatkan beasiswa program Pemkab Bojonegoro ini bisa dibilang senang yaa, karena baru pertama kali ini mendapatkan beasiswa. Juga melalui beberapa tahap untuk mendapatkan beasiswa ini. Bisa meringankan orang tua," ungkap Silvi.

Tak lupa, Silvi mengajak untuk para pemuda mahasiswa khususnya yang berasal dari Bojonegoro agar secepat mungkin mencari berbagai informasi melalui website dan media sosial, agar mereka dapat memanfaatkan beasiswa untuk membantu biaya pendidikan kuliah ataupun fasilitas yang akan dibutuhkan saat kuliah.

Selain Silvi, ada Inayatul Mas'udah mahasiswa Universitas Negeri Surabaya jurusan Teknik Sipil yang juga merupakan salah satu penerima bantuan beasiswa dari pemkab Bojonegoro. Perempuan asal Desa Pejok Kecamatan Kepohbaru ini sangat senang karena merasa terbantu dalam pembiayaan uang kuliah tunggal di setiap semester nya. Bagi Ina, bantuan beasiswa dari pemkab Bojonegoro sangat bermanfaat untuk meringankan beban orang tua  dalam membiayai pendidikan kuliah.

Menurut Ina, proses pengajuan beasiswa cukup rumit karena membutuhkan ketelitian dan kedisiplinan dalam mempersiapkan seluruh berkas yang dibutuhkan. Akan tetapi, Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro memberikan fasilitas dengan menyediakan banyak petugas agar dapat membantu dan mengarahkan mahasiswa dalam menyelesaikan persyaratan beasiswa.

"Untuk adik-adik yang memiliki kesulitan dalam biaya kuliah, jangan khawatir, karena Pemkab Bojonegoro telah memfasilitasi beragam beasiswa yang dapat kita pilih sesuai dengan kondisi dan kemampuan kita" pungkasnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline