Lihat ke Halaman Asli

Permainan Game Edukasi Tebak Kata untuk Meningkatkan Minat Belajar Siswa-Siswi SD negeri 08 Padang Sago oleh Gugus Rahmah El Yunisiah

Diperbarui: 16 Agustus 2024   15:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

PERMAINAN GAME EDUKASI TEBAK KATA UNTUK MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA-SISWI SD NEGERI 08 PADANG SAGO OLEH GUGUS RAHMAH ELYUNISIAH DI NAGARI KOTO BARU DALAM KEGIATAN BAKTI SOSIAL MAHASISWA DAN KEAKRABAN DEPARTEMEN PENDIDIKAN NON FORMAL

Regiska Felensya, Putri Nabila Agustin, Sindi Rahma Yuni, Suci Aulia, Winda Denita

Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Padang

Jl. Prof. Dr. Hamka, Air Tawar Bar., Kota Padang, Sumatera Barat 25171

e-mail: regiskafalensys@gmail.com, putrinabilaagustin594@gmail.com, sindirahmayuni433@gmail.com, suciaulia29t@gmail.com, windadenita3@gmail.com

ABSTRAK

Penelitian ini digunakan untuk menjembatani kesenjangan pengetahuan di masyarakat dengan melalui Game Edukasi di harapkan menumbuhkan minat belajar siswa di masyarakat. Dengan adanya kegiatan Bakti Sosial Mahasiswa (BSMKD) yang diselenggarakan oleh Departemen Pendidikan Non Formal ini di harapkan agar gugus Rahmah El Yunisiah dapat mengembangkat karakter kepedulian sosial dan semangat untuk menciptakan kesetaraan Pendidikan di Masyarakat. Kegiatan ini juga di harapkan masiswa gugus Rahmah El Yunisiah dapat bekerja sama dalam sebuah tim di gugus tersebut, serta dilatih untuk menyelesaikan sebuah pekerjaan/tanggung jawab yang di berikan dan dapat berkontribusi di Masyarakat. Dengan demikian, kegiatan ini dapat dianggap sebagai bentuk pembelajaran yang efektif di luar kelas, serta kegiatan ini dapat menjadi pengimplementasikan pembelajaran selama di semester 1 dan 2. Game edukasi merupakan salah satu media pembelajaran dengan tujuan proses sosial dan interaksi sosial terkait dengan komunikasi edukasi yang berlangsung secara efektif dan efisien. Permaianan tebak kata merupakan salah satu game edukasi untuk dijadikan permainan sambil belajar untuk meningkatkan keaktivitas anak dan menjadi lebih percaya diri. Game ini dirancang dengan menggabungkan unsur edukasi dan hiburan sehingga siswa dapat belajar dengan cara yang menyenangkan dan interaktif.

Kata kunci: Perubahan Perilaku Positif dalam Masyarakat, Minat Belajar Siswa, Game Edukasi,  Sekolah Dasar, Bakti Sosial Mahasiswa, Pendidikan Non Formal

PENDAHULUAN 

Hamalik dalam Husamah (2016 : 4) menjelaskan belajar adalah proses mempertajam kelakuan sehingga menjadi pengalaman. Adanya proses kegiatan akan mengasilkan sesuatu yang menjadikan tujuan, karena belajar bukan hanya mengingat, namun anak-anak mengalami secara real dan menjadikan hal tersebut sebuah pengalaman. Game edukasi adalah sebuah media pembelajaran yang bersifat mendidik, dimana dengan media tersebut dapat  mendorong  siswa  untuk  berpikir  kreatif  danmelakukan  kegiatan  dengan  sesama  siswa  dalam  melakukan permainan dalam kegiatan pembelajaran (Suwarno, 2017).

Dengan game edukasi akan lebih mudah memberikan suatu  pemahaman  khususnya  untuk  anak-anak,  contohnya  adalah  mengenal  mahluk  hidup  yang  hidup berdampingan dengan kita yaitu hewan, yang tentunya harus dilakukan dengan mengenalkan hal yang sangat dasar pada  anak  yaitu  nama-nama  hewan  yang  sering  dijumpai  di  kehidupan  sehari-hari  baik  itu  yang  bisa  anak  lihat secara langsung maupun hanya bisa dilihat di televisi atau di media lain seperti buku, majalah dan poster.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline