Berolahraga secara rutin dan teratur akan membuat tubuh kita sehat dan dapat meningkatkan kualitas hidup seseorang. Juga dengan berolah raga secara rutin dan teratur dapat meningkatkan daya tahan tubuh dari serangan berbagai penyakit.
Olahraga yang dapat dilakukan secara teratur seperti joging, bersepeda, berenang, bermain tenis meja, bermain bulu tangkis, atau senan secara perorangan atau massal.
Lihat saja bentuk tubuh orang yang sering berolah raga terlihat sangat atletis dan terbentuk dan juga keceriaan terpancar dari raut mukanya. Kebugaran tubuh yang diperoleh dari nerolah raga akan membuat hati dan fikiran sehat dan damai.
Ada beberapa manfaat berolah raga secara teratur yaitu:
1. Tubuh dapat terhindar dari serangan berbagai penyakit.
2. Tubuh akan terbentuk atletis dan tegap dengan postur tubuh yang ideal.
3. Pertumbuhan tubuh akan ideal karena asupsn nutrisi yang cukup.
4. Kulit tubuh terlihat lebih sehat dan tidak mudah mengalami penuaan.
5. Dapat meningkatkan kualitas hidup seperti hati tentram, meningkatkan kepercayaan diri, terjauh dari stres, dan istirahat tidur menjadi nyaman.
Berolah raga secara rutin dan teratur dapat dilakukan minimal 1 - 2 jam perminggu atau 15 - 20 menit perhari dapat membuat tubuh terhindar dari berbagai penyakit. Namun dalam berolah raga harus disesuaikan dengan kondisi usia agar tidak terjadi salah penerapan.