Lihat ke Halaman Asli

Potret Lesbian Di Kota Padang

Diperbarui: 24 Juni 2015   05:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

1383759235921141085

Lesbian adalah sebuah hubungan emosional yang melibatkan rasa, cinta dan kasih sayang dua manusia yang memiliki jenis kelamin sama yakni perempuan. Pemahaman ini sama dengan pemaknaan kata homoseksual, hanya saja homoseksual belum mengacu kepada jenis kelamin tertentu dan masih bersifat luas. Lesbian adalah suatu kepuasan seksual yang didapat dengan cara melakukan hubungan badan antar sesama jenis yang dilakukan oleh wanita dengan sesamanya.

Perkembangan komunitas lesbian di Sumatera Barat juga kian meningkat. Baru-baru ini Komunitas Lesbian, Gay, Biseksual dan Transgender (LGBT) dengan terang–terangan menuntut legalitas keberadaannya di Bukittinggi. Hal ini membuktikan bahwa para pelaku penyimpangan seksual semakin berani menunjukkan eksistensi mereka di tengah masyarakat. Menurut Ketua DPRD Kota Bukittinggi, Rahmad Aris hal ini dinilai sebagai hal yang sangat membahayakan bagi generasi muda dan meresahkan masyarakat.

Di Padang sendiri fenomena lesbian masih dianggap sangat tabu ditambah dengan pengetahun masyarakat yang minim akan pengetahuan mengenai penyimpangan seksual yang dimiliki seseorang sehingga membuat masyarakat intoleransi terhadap kaum lesbian. Hal ini membuat kaum lesbian di Kota Padang sangat susah untuk membuka diri terhadap masyarakat tentangsiapa dirinya sebenarnya, sehingga mereka memutuskan untuk menutupi jati diri mereka ketika berinteraksi dengan masyarakat.

Dalam perkembangan kehidupan sosial di Kota Padang lesbian sangat sulit untuk melakukan eksistensi dan membuka diri mereka ditengah-tengah masyarakat dikarenakan seorang wanita memiliki rasa malu dan gengsi yang lebih tinggi dibandingkan pria, serta ketakutan akan diskriminasi dari masyarakat. Berbeda dengan gay yang lebih berani memperlihatkan sikap dan eksistensi diri mereka ditempat-tempat umum. Salah satu tempat yang dijadikan tempat berkumpul para lesbian di kota Padang yaitu di KFC Ayani dan salah satu cafe yang berlokasi di Purus, Pantai Padang.

Sisi lain potret kehidupan lesbian adalah, cinta seorang lesbian ini sangat mendalam dan lebih hebat dari pada cinta heteroseksual. Meskipun pada relasi lesbian, tidak didapatkan kepuasan seksual yang wajar. Cinta lesbian juga biasanya lebih hebat dari pada cinta homoseksual diantar kaum pria. Gejala lesbiani ini antara lain disebabkan karena wanita yang bersangkutan terlalu mudah jenuh terhadap relasi heteroseksualnya, misalnya suami atau kekasih prianya. Seorang yang lesbian tidak pernah merasakan orgasme.

*Penulis adalah mahasiswi ilmu komunikasi

Universitas Andalas




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline