Mengenal bukan persoalan waktu
Mengenal bukan persoalan hubungan darah
Mengenal bukan persoalan jarak
Mengenal bukan soal rasa percaya
Kata orang tak kenal maka tak sayang
Namun sebetulnya apa arti mengenal?
Apa betul kita bisa mengenal seseorang sepenuhnya?
Bagaimana jika kita salah mengenai dirinya?
Berhakkah kita kecewa? Berhakkah kita menilai? Berhakkah kita menghakimi?
Siapakah aku ini? Bahkan seringkali kita tidak mengenal diri kita sendiri
Seringkali apa yang kita lihat selama ini tidaklah nyata
Seringkali apa yang kita yakini tidaklah utuh
Belajarlah memahami bahwa setiap kesakitan adalah untuk disyukuri
Setiap luka baru disiapkan untuk memperkuat pribadi
Belajar menerima bukan hanya untuk bertahan namun demi kewarasan diri
Belajar memahami bukan hanya untuk mereka melainkan untuk diri sendiri
Semerbak harum bunga di ladang
Menyita segala lamunan terawang
Hati bimbang tak kunjung hilang
Sulitnya diri ini menemanimu berjuang
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H