Lihat ke Halaman Asli

Shevi Amrilla

Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Rekomendasi Film Horor Indonesia 2022

Diperbarui: 22 Juni 2022   18:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Sumber : @nusantaratv.com)

Setelah film KKN Desa Penari, kini dunia perfilman juga akan menayangkan beberapa film horor indonesia yang tak kalah keren yang tentunya film ini juga ditunggu-tunggu oleh netizen. Film horor memang menjadi genre film yang sangat diminati banyak penonton. Oleh sebab itu tak ada habisnya film horor di Indonesia selalu menjadi film yang paling dinantikan, karena para netizen penasaran dengan film nya. 

Berikut daftar film horor 2022 yang tayang bulan juli hingga agustus mendatang:

1) Ivanna 

(Sumber : @cnnindonesia.com)

Ivanna merupakan film horor Indonesia tahun 2022 yang disutradarai oleh Kimo Stamboel. Film ini diangkat dari novel Ivanna van Djik karya Risa Saraswati. Adapun beberapa pemeran dari film ini yakni Caitlin Halderman, Jovarel Callum, Junior Roberts, Shandy William, Sonia Alyssa, dan lainnya. Film ivanna ini merupakan spin off dari film Danur 2: Maddah. 

Secuil sinopsis dari film Ivanna, Keluarga Ambar yang diperankan oleh Caitlin Haldernan mendapatkan teror saat mereka merayakan lebaran di daerah Bandung. Ambar merupakan seorang perempuan cantik yang bisa melihat makhluk tak kasat mata. Keluarga ambar selalu diteror sosok hantu yang bernama Ivanna perempuan cantik asal Belanda yang memiliki rambut pirang. Hantu Ivanna ini sangat membenci orang melayu yang memiliki keluarga yang bahagia serta perempuan cantik berparas melayu. Karena Ivanna merupakan korban ketidakadilan pada masa transisi antara kolonial Belanda dan Jepang. 

Film Ivanna ini dijadwalkan untuk tayang di bioskop Indonesia pada tanggal 14 Juli 2022.

2) Ghost writer 2

(Sumber : @beritaKBB.com)

Ghost Writer 2 merupakan film yang bergenre horor komedi Indonesia tahun 2022 yang disutradarai oleh Muhadkly Acho. Film ini dibintangi oleh Tatjana Saphira, Deva Mahenra, Widyawati Sophiaan, Endy Arfian dan M.Iqbal Sulaiman. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline