Lihat ke Halaman Asli

Shella Livia

Mahasiswa SV IPB

Menjaga dan Meningkatkan Daya Tahan Tubuh di Masa Pandemi Covid-19

Diperbarui: 1 Agustus 2021   18:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Sejak tahun 2019 akhir sampai saat ini virus corona masih menjadi bahan perbincangan diberbagai negara di dunia, termasuk di negara Indonesia. Di masa pandemi seperti ini, penting sekali menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh agar tidak mudah terpapar virus COVID-19. Artikel ini bertujuan menjelaskan hal apa saja yang dapat menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh. Mulai dari  pola makan yang sehat itu seperti apa, sampai hal-hal yang dapat menurunkan daya tahan tubuh manusia.

Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) adalah sekumpulan virus yang disebabkan oleh SARS-CoV-2, salah satu dari jenis coronavirus. Muncul pertama kali di negara China lebih tepatnya di Wuhan pada akhir bulan Desember 2019. 

Orang yang terpapar virus corona biasanya mengalami gangguan pernafasan, seperti batuk, sesak nafas, dan demam diatas 38C. Penularannya bisa dari manusia ke manusia yang melakukan kontak erat melalui droplet atau bisa disebut percikan cairan dahak. 

Droplet bisa terlontar sekitar satu sampai dua meter. Virus ini bisa menyerang siapa saja akan tetapi lansia cenderung lebih rentan terpapar COVID-19. Oleh karena itu, kita wajib menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh di saat keadaan seperti.

Daya Tahan Tubuh (Sistem Imun)

Sistem daya tahan tubuh atau sistem imun merupakan sekumpulan sel, jaringan, dan organ tubuh yang bekerja untuk menangkal dan melindungi semua jenis bakteri yang akan masuk ke dalam tubuh. Apabila daya tahan tubuh menurun, tubuh akan mudah diserang oleh bakteri atau virus sehingga akan mudah terserang penyakit. 

Begitupun sebaliknya, bila daya tahan tubuhnya baik, maka tubuh pun akan selalu sehat. Daya tahan tubuh yang baik mampu mengenali dan memberikan respon imun yang tepat sehingga mampu beradaptasi terhadap lingkungan sekitar.

Kunci Pola Makan yang dapat Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Makan Secukupnya

Sistem imun berperan dalam melawan infeksi dari patogen asing sehingga membutuhkan energi yang didapatkan dari makanan serta minuman. Mengonsumsi makan dan minum memang akan mendapatkan energi tetapi jika terlalu berlebihan akan berdampak buruk pada kondisi tubuh, tubuh akan mengalami kelebihan lemak atau sering disebut obesitas, yang akhirnya bisa merusak sel darah putih. 

Perbanyak Konsumsi Vitamin

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline