Lihat ke Halaman Asli

Cara Mencegah Anemia pada Remaja

Diperbarui: 3 Desember 2020   14:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Anemia yaitu suatu kondisi seseorang yang kekurangan sel darah merah di dalam tubuh. Sel darah merah yang berisikan hemoglobin mempunyai peran penting dalam tubuh yaitu untuk  mengangkut oksigen ke seluruh tubuh. Gejala umum anemia  adalah wajah pucat, sakit kepala yang sering terjadi dan mudah lelah. Anemia Sendiri lebih sering terjadi pada remaja perempuan karena perempuan megalami siklus menstruasi setiap bulan sehingga menyebabkan hilangnya sel darah merah yang membuat kurangnya zat besi di dalam tubuh.

Cara mencegah anemia yaitu :
1.Mengkonsumsi makanan yang mengandung zat besi
Zat besi sendiri mempunyai peran penting yaitu untuk menghasilkan hemoglobin di dalam sel darah merah, karena hemoglobin merupakan zat yang memberikan warna merah pada sel darah merah dan untuk mengangkut oksigen  ke seluruh tubuh. Bahan makanan yang mengandung zat besi yaitu daging, telur, sayuran hijau dan masih banyak lagi.
2.Mengkonsusmi makanan yang mengandung vitamin B12
Vitamin B12 memiliki peran penting yakni sebagai nutrisi penting untuk pembentukan DNA dan sel darah merah selain itu juga sangat penting untuk menjaga kesehatan saraf. Bahan makanan yang kaya akan vitamin B12 yaitu hati, unggas, susu dan kerang.
3.Mengkonsumsi makanan yang mengandung asam folat
Asam folat mempunyai peran untuk membantu tubuh membentuk sel-sel darah merah baru  yang mana untuk menggantikan sel darah merah yang rusak. Sumber asam folat bisa di dapat dari bahan makanan seperti kacang polong, buah jeruk dan roti.
4.Mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin C
Vitamin C berperan untuk menyerap zat besi di dalam usus halus.

Nama : Shella Nur Najmi Zhohra 'Faza

Nim    : 2330019061

Prodi : S1 Gizi

Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline