Di era globalisasi ini banyak anak yang menikah di bawa umur karena hamil di luar nikah akibatnya banyak pula terjadi cerai muda karena anak-anak yang masih belum mengerti dan belum memahami arti lika-liku pernikahan harus memaksakan diri untuk menjalaninya di usia yang masih sangat mudah. Hal ini dipengaruhi karena adanya pergaulan di luar yang tidak layak bagi anak-anak yang masih remaja dan akibat pengaruh lingkungan. Kadang ada juga yang biasa terjadi di kota-kota besar ada ibu yang tega membuang bayinya bahkan sampai tega membunuhnya karena malu jika dia ketahuan melahirkan seorang anak tanpa bapak.
Hal seperti ini banyak terjadi dan sering kali terjadi karena pengaruh gaya hidup seorang anak yang tidak wajar dan sering kali anak-anak yang belum menikah sudah melakukan hubungan badan dengan lawan jenisnya atau dalam arti kata free sex. Akibatnya banyak remaja yang putus sekolah akibat free sex bahkan sampai bunuh diri, disinilah peran orang tua sangat dibutuhkan untuk menasehati anaknya dan memberikan perhatian lebih.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H