Lihat ke Halaman Asli

shaila fatita

Mahasiswa Universitas Amikom Purwokerto

Selalu Ada Kebahagiaan di Hari yang Suci

Diperbarui: 12 Mei 2024   22:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumen Pribadi 

Sokaraja, Banyumas, 10 April 2024 - Para umat Muslim di Sokaraja, Banyumas, Jawa Tengah, menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah dengan penuh bahagia. Salah satu momen penting yang selalu ditunggu yaitu pelaksanaan salat Idul Fitri berjamaah di lapangan terbuka.

Di Sokaraja, para warga berkumpul di Lapangan Sepak Bola Sokaraja sejak pagi hari untuk melaksanakan salat Idul Fitri. Pelaksanaan salat dimulai pada pukul 06.15 WIB dan dipimpin oleh K.H Afif Rahman. Dalam khotbahnya, K.H Afif Rahman mengajak umat untuk selalu menjaga tali persaudaraan dan meningkatkan amal baik di masa mendatang.

Masyarakat Sokaraja tampak sangat antusias mengikuti salat Idul Fitri. Banyak di antara mereka yang mengenakan pakaian baru dan berwarna indah, menciptakan suasana yang semarak dan meriah. Usai salat, para warga saling bersalaman dan mengucapkan selamat Idul Fitri satu sama lain.

Pemerintah daerah telah mempersiapkan segala kebutuhan untuk memastikan pelaksanaan salat berjalan aman dan lancar. Personel keamanan dan petugas medis disiagakan di lokasi untuk membantu masyarakat jika diperlukan.

Setelah salat Idul Fitri, warga Sokaraja melanjutkan tradisi dengan mengunjungi rumah keluarga dan tetangga untuk bersilaturahmi dan menikmati hidangan khas Lebaran. Momen ini juga dimanfaatkan oleh masayarakat untuk berbagi rezeki dengan memberikan sedekah kepada yang membutuhkan.

Hari Raya Idul Fitri menjadi momen yang penting bagi umat Muslim di seluruh dunia, termasuk di Sokaraja. Selain sebagai penanda berakhirnya bulan suci Ramadan, Idul Fitri juga menjadi waktu yang tepat untuk mempererat tali silaturahmi dan menyabarkan kebahagiaan di tengah masayarakat. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline