Lihat ke Halaman Asli

Mesha Christina

TERVERIFIKASI

Pengumpul kepingan momen.

Gara-gara Bojan dan Piqué, Mata Saya Sembuh

Diperbarui: 26 Juni 2015   16:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Olahraga. Sumber ilustrasi: FREEPIK

Biasanya saat-saat senggang di kantor saya membaca artikel-artikel di kompasiana atau situs lainnya. Namun akhir-akhir ini saya mengurangi browsing situs-situs yang isinya artikel atau bacaan-bacaan lainnya. Bahkan di awal April kemarin saya benar-benar tak membuka situs yang isinya artikel atau tulisan karena mata saya akan teras perih kalau untuk membaca. Hampir tiap hari lembur, mata saya pun jadi mengalami kelelahan, kalau untuk melihat sesuatu agak kabur dan rasanya malas sekali menatap layar PC. Tapi mau bagaimana lagi, pekerjaan saya mewajibkan saya berada di depan PC. Akhirnya saya hanya nge-tweets. Di twitter, beberapa teman-teman saya adalah cewek-cewek gibol, khususnya pecinta klub asal London Utara, Arsenal FC (fans wanita Arsenal biasa disebut goonerette, kalau di Indonesia sering disebut ladies AIS). Jadilah kami bergosip para pemain bola di twitter, dan gosip hangat yang sedang beredar kemarin adalah persahabatan antara kapten Arsenal, Cesc Fabregas dan bek muda asal Spanyol yang bermain untuk El Barca, Gerard Piqué. Cesc dan Piqué mulai bersahabat sejak remaja, saat mereka sama-sama berada di akademi sepakbola Barca yang dikenal dengan sebutan La Masia. Lha...sahabatannya sudah lama tapi koq pada hebohnya baru sekarang?? Ini gara-gara Arsenal bertemu dengan Barcelona di babak perempat final Liga Champions. Di akhir pertandingan, Cesc dan Piqué bertegur sapa dan memperlihatkan keakraban mereka. Goonerette di Indonesia banyak yang tertarik dengan kemesraan mereka ini *padahal kalau di luar negeri sudah biasa*, akhirnya mereka googling gambar-gambar Piqué dan Cesc, ternyata memang banyak sekali gambar tentang mereka berdua. Bahkan di Eropa sudah ada julukan untuk mereka berdua, yaitu Fabriqué, kepanjangan dari Fabregas dan Piqué. Mereka berdua memang akrab saat berada di La Furia Roja (timnas Spanyol). [caption id="attachment_125160" align="aligncenter" width="200" caption="beberapa gambar fabriqué dijadikan satu oleh seorang teman (facebook.com)"][/caption] Karena saya penggemar Arsenal sekaligus Barcelona, saya pun latah dan iseng, ikutan googling mencari gambar-gambar mereka. Tapi tanpa sengaja saya menemukan gambar lain, yaitu gambar keakraban antara Piqué dan Bojan (Krkic), pemain muda Barca yang sangat berbakat. Tampaknya Piqué ini memang orang yang loveable sehingga banyak memiliki sahabat. Bojan dan Piqué akrab sejak mereka sama-sama dari membela timnas Spanyol U-21. Mereka juga sama-sama membela klub Barcelona, sehingga gambar-gambar kemesraan mereka lebih banyak. Bojan dan Piqué akrab tak hanya saat mengenakan seragam Barca tapi juga ketika mereka berada di timnas Spanyol dan di kehidupan sehari-hari. So sweet banget deh pokoknya. xD [caption id="attachment_125220" align="aligncenter" width="208" caption="lomba senyum sehat (www.fanpix.net)"][/caption] [caption id="attachment_125222" align="aligncenter" width="300" caption="hihihi...kayak kambing aja ya? (totalbarca.com)"][/caption] [caption id="attachment_125227" align="aligncenter" width="300" caption="kompak (fcbarcelona.cat)"][/caption] [caption id="attachment_125559" align="aligncenter" width="300" caption="nonton bola bareng (fanpix.com)"][/caption] Bahkan di youtube ada salah satu video kekonyolan mereka (klik di sini) yang tanpa sengaja terekam saat siaran live Barca TV. Dalam video itu diperlihatkan seorang announcer sedang membacakan berita dan tiba-tiba di belakang ada adegan Bojan dan Piqué yang muncul dari kamar ganti hanya mengenakan pakaian dalam saja, mereka tampak saling berkejaran. Gara-gara siaran ini Bojan diwawancara oleh media setempat, dan dalam klarifikasinya, ia menyebutkan bahwa mereka tak tahu saat itu sedang ada siaran live Barca TV. Ia juga menyebutkan bahwa dirinya dan Piqué memang sangat dekat sehingga sering melakukan candaan-candaan yang mungkin bagi orang lain kelewat batas. [caption id="attachment_125228" align="aligncenter" width="220" caption="lagi-lagi pamer gigi (totalbarca.com)"][/caption] [caption id="attachment_125231" align="aligncenter" width="300" caption="(fanpix.net)"][/caption] [caption id="attachment_125566" align="aligncenter" width="300" caption="so sweet.... (fanpix.net)"][/caption] [caption id="attachment_125573" align="aligncenter" width="360" caption="(fanpix.net)"][/caption] Dari penemuan gambar Bojan dan Piqué yang tanpa sengaja, saya jadi lebih tertarik googling gambar dan video tentang mereka daripada Fabriqué. Kadang tiap melihat gambaratau video mereka saya jadi senyum-senyum sendiri, lucu juga kalau cowok dan cowok bersahabat akrab layaknya cewek dengan cewek. Dan percaya atau tidak, mata saya yang lelah jadi sembuh, ya setidaknya blawurnya sudah agak berkurang, yang terpenting lagi bisa menghapus kekecewaan saya karena kekalahan Barca di semifinal Liga Champions tiga hari yang lalu, hihihi...thanks for Janqué :D

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline