Penyalahgunaan narkoba menjadi sebuah fenomena global yang harus dihadapi bersama. Dampak buruk penggunaan narkoba dimanfaatkan para bandar dan pengedar narkoba menjadikan pelajar dan mahasiswa sebagai target pasar peredaran gelap narkoba yang mengakibatkan bahaya bagi bangsa dan negara.
Penyalahgunaan narkoba dan obat-obatan terlarang di kalangan generasi muda dewasa ini semakin meningkat. Fenomena penyimpangan perilaku generasi muda tersebut, dapat membahayakan keberlangsungan hidup negara.
Karena pemuda sebagai generasi yang diharapkan menjadi penerus negara, semakin hari semakin rapuh digerogoti zat-zat adiktif penghancur syaraf. Hal ini akan berdampak generasi harapan negara yang tangguh dan cerdas akan hancur. Target dari penyebaran narkoba ini adalah kaum muda atau remaja.
Terkait dengan fenomena tersebut, pada Senin, 10 September 2019, BNN menggelar tes urine di Universitas Islam 45 Bekasi yang diikuti oleh Rektor, Wakil Rektor, Dosen, Karyawan, dan Mahasiswa, yang diselenggarakan di Kampus Unisma, Jl. Cut Meutia No. 83 Bekasi Timur.
Pada saat itu juga, BNN menurunkan anjing pelacak untuk menyisir seluruh lokasi kampus yang mengarah sebagai tempat penyalahgunaan narkoba di Universitas Islam 45 Bekasi.
Langkah ini merupakan usaha dan komitmen Universitas Islam 45 Bekasi dalam mencegah penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba serta upaya mewujudkan lingkungan pendidikan yang bersih dan jauh dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba.
Sebagai mahasiwsa yang akan menjadi seorang calon pemimpin negara kelak, Universitas Islam 45 meyakinkan bahwa kalangan mahasiswa harus bisa memberikan contoh yang baik kepada masyarakat dan tidak mengalami masalah tentang penyalahgunaan narkoba dan obat-obatan terlarang.
Universitas Islam 45 Bekasi mendukung kegiatan BNN ini yang akan dilaksanakan rutin setiap bulan sebagai bentuk komitmen untuk mewujudkan kampus yang bersih narkoba, menjadi tempat menuntut ilmu yang aman dan berkualitas berlandaskan nilai-nilai Pancasila.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI