Lihat ke Halaman Asli

Balai Cerdas KU

Diperbarui: 29 September 2021   16:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Mahasiswa KKN UNIVET SUKOHARJO membantu dalam kegiatan proses belajar mengajar anak anak yang diberi nama Balai Cerdas KU di Dukuh Temulus RT 2 RW 2 Pondok Grogol Sukoharjo Jawa Tengah. Selasa (29/09/2021)

Kegiatan ini dilakukan oleh Novianto Setiawan dari Universitas Veteran Bantara Sukoharjo Dengan Didampingi DPL (Dosen Pembimbing Lapangan) Ibu Tantin Pristyawati S.T, M.T

Anak yang masih duduk di Sekolah Dasar atau SD mempunyai karakteristik masing-masing. Sebelum mengajarkan mereka pelajaran yang baru sebaiknya perlu mengenali setiap karakteristik dari anak. Bukan hanya memahami cara mengajar anak SD di sekolah tapi juga dirumah supaya pembelajaran tersebut bisa lebih efektif.

Dokpri

Saat anak masuk SD adalah momen peralihan dari pembelajaran TK dengan sistem pembelajaran kurikulum yang tentu saja perlu metode yang tepat untuk mengajari mereka agar bisa terbiasa. Bahkan anak akan dituntut untuk bisa membuat proyek, pwemainan sampai metode mengasah otak dengan membaca buku.

Hal ini bertujuan agar anak dapat siap ketika menjalani proses pembelajaran ketika di sekolah. Berikut ini beberapa kegiatan yang telah terapkan.

Menciptakan pembelajaran yang menyenangkan
Banyak anak yang sudah SD akan merasa kesulitan belajar jika sudah di rumah. Ini bukan berarti anak malas namun karena suasana rumah yang tidak nyaman dan terasa berisik untuk belajar. Dengan suasana seperti itu tentu saja anak tidak akan bisa konsentrasi ketika belajar.

Mengatur jadwal waktu anak
Saat anak diajari tentang mengatur jadwal waktunya, ini akan membuat mereka menjadi fokus terhadap pelajarannya. Ketika anak sudah masuk SD akan mengenal tentang tugas PR yang biasanya diberikan oleh gurunya. mengecek buku pelajarannya atau menanyakan langsung kepada anak PR apa yang perlu mereka kerjakan.

Dokpri

Mengajari anak kemampuan belajar
Ketika jadwal ujian semakin dekat tentu hal tersebut akan menjadi suatu yang menakutkan bagi kebanyakan anak SD. Untuk itu penting mendampingi mereka belajar saat masa ujian agar saat menghadapi ujian mereka tidak akan ragu dan takut lagi. Ajari anak belajar yang menyenangkan sejak mereka duduk di SD hal ini bertujuan supaya mereka nantinya bisa terbiasa dengan belajar. Dan menjadikannya sebagai suatu kebiasaan yang baik nantinya.

Memahamkan anak tentang aturan sekolah
Cara mengajar anak SD yang tidak kalah penting adalah memberitahu mereka tentang berbagai aturan sekolah dan konsekuensi yang diberikan jika aturan tersebut dilanggar. Pastinya setiap sekolah memiliki peraturan sendiri untuk wajib ditaati untuk semua siswanya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline