Semakin berkembangnya teknologi membuat para Orang Tua harus lebih mengawasi anak-anaknya dalam pergaulan. Jangan sampai anak dibawah umur melakukan hal yang belum saat mereka lakukan seperti berita "4 Murid SD Kecanduan Seks, Kepergok Guru Masturbasi di Sungai".
Pada berita tersebut diketahui bahwa Sebanyak 4 murid (SD) di Kabupaten Solok kecanduan seks setelah beberapa kali melakukan hubungan sejenis dengan FJ, siswa Madrasah Tsanwiyah (MTs) di daerah tersebut. Mengapa Hal tersebut bisa terjadi? hal tersebut bisa terjadi karena salah satunya kurangya pengawasan orang tua terhadap anak, diakrenakan orang tua yang selalu sibuk bekerja sampai lalai untuk mengawasi anaknya. Peran Orang tua itu sangat penting untuk dalam pembentukan sikap dan kepribadian seorang anak.
Orang tua berperan sebagai sebagai pembentuk karakter dan pola pikir dan kepribadian anak. Oleh karena itu, keluarga merupakan tempat dimana anak-anaknya pertama kali berkenalan dengan nilai dan norma. Walaupun di dalam keluarga tidak terdapat rumusan kurikulum dan program resmi dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran, akan tetapi sifat pembelajaran di dalam keluarga sangat potensial dan mendasar.
Perhatian juga diberikan orang tua agar anaknya mendapatkan prestasi di sekolahnya dan kelak dapat tercapai cita-cita anaknya selain itu anaknya agar mampu menjadi pribadi yang mandiri. Bimbingan dan perhatian dari orang tua sangat diperlukan oleh anaknya dalam proses pencapaian prestasi belajarnya, Jadi dengan kata lain, perhatian orang tua merupakan faktor utama dalam membimbing, mengarahkan, dan mendidik anaknya di kalangan keluarga sehingga anaknya menjadi generasi penerus yang lebih baik. Perhatian dan teladan orang tua akan dicontoh anak-anaknya dalam pembentukan karakter anaknya. Orang tua sebagai pengasuh dan bertanggung jawab penuh kepada anaknya baik di lingkungan keluarga maupun di lingkungan sekolah.
Adapun beberapa bentuk pengawasan orang tua terhadap anaknya, seperti selalu berkomunikasi kepada anak, agar tahu perkembangan anak, dan anak pun tidak sungkan mau bercerita kepada Orang Tua apa yang terjadi dilingkungan sekolahnya, teman-temannya, dengan begitu orang tua bisa memberikan masukan, motivasi, nasihat yang berguna kepada anak. Orangtua sedapat mungkin harus melakukan pendekatan terhadap anak-anaknya. Sehingga tidak ada jarak antara orangtua dengan anak, sekaligus pada kesempatan tersebut orangtua bisa menyisipkan bagaimana dampak negatif.
Selanjutnya peran guru di sekolah juga cukup manjur untuk memberikan arahan pemikiran bagi anak didik agar tidak melakukan penyimpangan seksualitas.
Juga dengan memperkuat ilmu agama di kalangan anak didik sehingga mereka benar-benar memahami bahwa penyimpangan yang dilakukan menjadi sebuah kejahatan atau dosa.
Sumber :
http://pojoksatu.id/wohoo/2016/09/22/4-murid-sd-kecanduan-seks-kepergok-guru-masturbasi-di-sungai/2/ (22 September 2016 - 14.23)
Nama : Laksmitha Setiadevi
NIM : 07031381320028
Mata Kuliah : Pengantar Ilmu Politik (B)
Jurusan : Ilmu Komunikasi
Kampus : FISIP Unsri Palembang
Nama Dosen : Nur Aslamiah Supli, Biam, M.Sc
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H