Lihat ke Halaman Asli

Serene FawwazAfinandya

Mahasiswi Universitas Darussalam Gontor

Lomba Mewarnai, Kegiatan KKN Tematik 35 UNIDA: Sebagai Pengembangan Keterampilan dan Kreatifitas Anak

Diperbarui: 19 Maret 2024   11:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

KKN T  35 Kel-49

Mahasiswi KKN (Kuliah Kerja Nyata) Tematik ke-35, Universitas Darussalam Gontor mengadakan perlombaan mewarnai bagi anak-anak Dusun Wajong untuk mengisi kekosongan anak-anak serta mengenmbangkan keterampilan dan kreatifitas dari anak-anak tersebut.Kegiatan ini dilakukan di rumah KKN (Kuliah Kerja Nyata) tepatnya di Dusun Wajong, Desa Umbulrejo, Kecamatan Jogorogo, Kabupaten Ngawi.

KKN T  35 Kel-49

Lomba mewarnai ini dilaksanakan pada hari Sabtu, tepatnya ditanggal 16 Maret 2024 dan diikuti oleh anak-anak Dusun Wajong, yang terdiri dari 4 perempuan dan 6 laki laki. Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan keterampilan anak-anak serta mengasah kreatifitas mereka dalam hal mewarnai gambar seputar Kesehatan, kegiatan ini juga sebagai pengenalan beberapa sayur-mayur dan buah-buahan yang ada digambar.

KKN T  35 Kel-49

KKN T  35 Kel-49

KKN T  35 Kel-49

Kegiatan ini sangat disambut meriah oleh anak-anak dusun Wajong, dengan bukti antusiasme yang diberikan sangat banyak, mereka berlomba-lomba untuk menciptakan gambar yang cantik nan indah. Tak lupa dalam kegiatan ini juga terdapat hadiah bagi pemenang dan bingkisan bagi yang mengikuti kegiatan tersebut.

Semoga dengan adanya kegiatan berupa lomba mewarnai ini dapat mengembangkan keterampilan dan kreatifitas anak-anak lebih dari sekedar mewarnai dan mengetahui gambar seputar Kesehatan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline