Lihat ke Halaman Asli

6 Alasan Kenapa Kamu Harus Jadi Relawan Internasional

Diperbarui: 10 April 2016   11:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Sumber: studentadvisor.com"][/caption]“If you have come here to help me, you are wasting your time. But if you have come because your liberation is bound up with mine, then let us work together.

-Lila Watson-

  1. Kamu bakal dapat teman-teman baru dari berbagai negara
    Yaaay! Kegiatan relawan internasional bakal bikin kamu bergaul dengan orang dari berbagai negara nun jauh di sana. Kamu bakal terheran-heran menyadari bahwa kamu bisa berteman baik dengan orang tadinya kamu seringdengar stereotype buruk tentang negaranya dan lebih sadar bahwa ternyata perbedaan itu indah banget!

  2. Daripada kursus bahasa asing..
    Kegiatan relawan internasional bisa kamu jadikan waktu untuk kursus gratis memperdalam bahasa asing yang kamu tertarik untuk pelajari.
    [caption caption="Unity in diversity. Sumber: 123rf.com"]

    [/caption]Karena aktivitas proyekmu mau gak mau bikin kamu harus berkomunikasi satu sama lain di dalam tim, gak ada lagi tuh namanya jaim or takut salah pas cas cis cus pake Bahasa Inggris,. Kamu juga gak perlu malu-malu buat explore Bahasa Inggrismu karena toh no one cares about your grammar or verbs. Yang penting cara komunikasimu! Bahkan kalau ada temen-temen dari negara yang gak menggunakan Bahasa Inggris sebagai bahasa utama mereka, kamu bisa lho sekalian minta diajarin bahasanya!

  3. Ikut kegiatan relawan internasional, kamu akan mengenal dirimu dan kapasitas dirimu lebih banyak lagi!
    [caption caption="do it | canhoquan9.info/"]

    [/caption]Mungkin sebelumnya kamu gak pernah nyangka, bisa bekerjasama dengan orang yang berasal dari negara maupun latar belakang yang beda banget sama kamu ataupun tinggal jauh sementara dari rumah dalam jangka waktu tertentu. Taa-daa! Buktinya kamu berhasil! Dan dari hal tersebut kamu bisa tau kalau kapasitas kamu jauh lebih besar dari ketakutan kamu sebelumnya

  4. Membuat orang tertarik saat membaca CV-mu dan pastinya ingin tahu bagaimana pengalamanmu sebagai relawan
    [caption caption="cv | http://edget3.com/"]

    [/caption]Di Indonesia, relawan masih seringkali dianggap hanya dibutuhkan saat ada bencana alam aja, dengan begitu kamu bisa share pengalaman kamu, gimana kegiatan kamu di Indonesia yang libatin relawan dari negara lain ditambah dengan kata ’internasional’ setelah ’relawan’ tersebut. Orang sering menilai hal tersebut sebagai nilai lebih karena kamu dianggap gak hanya aktif tapi bahkan sudah berpengalaman di kancah internasional :D

  5. Relawan Internasional bisa jadi jalan untuk kamu ke luar negeri gratis!
    [caption caption="gooverseas.com"]

    [/caption]Ada banyak banget kesempatan buat kamu untuk berkontribusi baik buat sesama sekaligus ngembangin diri kamu di negara lain, salah satunya dengan ikutan NGO yang punya berbagai program yang bisa kirim relawannya ke luar negeri.

  6. Akhirnya kamu bisa jadi perwakilan Indonesia!
    [caption caption="Wayang | arthenistravel.com/"]

    [/caption]Kamu yang tinggal di Jakarta dan cuma tau Jakarta itu budayanya macet.. panas..banjir.. (haha bukan...itu bukan budaya :P). Tapi saat kamu lagi cultural exchange dengan teman-teman dari berbagai negara lainnya, dan tau kalau gak jarang dari mereka yang udah gak punya lagi budaya asli mereka.

    Kamu bakal menyadari betapa kaya dan patut untuk buat kamu bersyukur serta bangga akan negara kamu! Ya, salah satu cara syukur dan bangga kamu adalah, jadi representasi Indonesia yang baik dalam tutur kata, pemikiran maupun pengetahuan kamu! Di momen ini kamu bakal jatuh cinta berkali-kali dengan tau lebih banyak hal tentang Indonesia dan merasa makin bertanggungjawab untuk diri kamu sebagai perwakilan Indonesia di lingkungan sekitarmu <3

Intinya, jadi relawan internasional bakal bikin kamu bertanya lagi ke dirimu sendiri, apa yang sudah kamu lakukan untuk lingkungan, sesama maupun negaramu. Karena pada akhirnya, dengan setiap ilmu dan pengalaman yang sudah kamu dapat, kamu bakal menyadari kalau gak perlu kulit putih dan rambut pirang untuk membuat negaramu maju kan?

[caption caption="Indonesia | pegbintangkab.go.id/"]

[/caption]

Relawan GREAT (Gerakan Kerelawanan International)
Jakarta, 9 Maret 2016
01.05 AM

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline