Lihat ke Halaman Asli

septiya

jarang nulis lebih sering mengkhayal

Ketagihan Bukber di Angkringan

Diperbarui: 10 Juli 2015   11:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="m.tribunnews.com"][/caption]

Momen bulan puasa pasti identik dengan BUKBER atau Buka Bersama. Entah itu bersama teman kerja, satu komunitas atau teman sekolah. Begitu juga dengan tempat kerja saya, dari awal puasa sudah ribut merencanakan buka bersama.

Setelah pilih sana sini tempat makan yang akan dijadikan lokasi buka bersama, terpilihlah Angkringan Pendopo Ndalem sebagai tempatnya. Kebetulan beberapa teman yang bukan berasal dari Jogja belum pernah ke sana. Jadi ini pilihan tepat, selain karena tanggal yang tidak memungkinkan untuk pergi ke tempat yang mahal. :D

Angkringan ini terletak di Jalan Sompilan, Jogja, dekat dengan Pasar Ngasem. Sesuai dengan namanya, angkringan ini bertempat di Pendopo Ndalem. Menu apa saja yang tersaji di sana? Jujur,  yang membuat saya ngiler adalah jajanan pasarnya yang digelar dengan banyak macamnya. Clorot, kueku, onde-onde, serabi, pudding, klepon, kicak, kipow, tahu bakso(tahu aci), pie buah dan banyak lagi.

Untuk nasi bisa pilih nasi bakar dan nasi kucing, nasi kucing kalau tidak salah ada dua macam, lauk oseng tempe atau sambel tongkol. Ada juga nasi goreng dan bakmi goreng jika ingin yang lebih banyak porsinya. Selain itu lauk seperti sate udang, sate brutu, sate ayam, sate ati rempelo, otak-otak juga ada. Pecel dan nasi rames (nasi sayur) juga tidak ketinggalan.

Untuk minuman juga beragam, mulai dari wedang jahe, bledhuk, suduk, kunir asem, bajigur, ronde, leser jawa, the rempah.

Suasana pendopo yang homey membuat betah untuk berlama-lama di sana. Beberapa teman yang saya ajak ke sana malah sempat kebingungan memilih makanannya karena semua makanan terpampang di depan mata.

 

[caption caption="jajanan pasar (kicak)/dokpri"][/caption]

 

 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline