Masih soal masuki Pagi!
apakah hari ini akan hiruk pikuk, oleh jadwal,
target, deadline, apapun yang mendesak ditangani?
Seberapa beban itu rasanya di pundak, daya upayakan
tak pernah luput untuk MENSYUKURI pagi yang dimasuki,
karena tidak semua kita masih diijinkan untuk masuk ke pagi berikut.
Andai kata "nikmatilah pagi" terlalu mewah untukmu hari ini,
bungkus dan rapatkan pada sudut hati yang paling nyaman
dengan harapan esok kau menikmatinya.
SELAMAT PAGI!
Barangkali ada diantara anda yang pernah dengar lagu ini
dan menggandrunginya kala pagi- seperti saya?
"Early Morning Attitude"
diluncurkan oleh kelompok GRP, singkatan dari
nama belakang principal sebuah rumah produksi rekaman yaitu
Grusin- Rosen- Production. Grup Jazz fusion ini adalah full band berisi
pemusik-pemusik Jazz Amerika yang malang melintang sejak 1980an.
Lagu ini direkamn saat konsert di Los Angeles 1985. Beberapa pemusik
di GRP ini pernah tampil di Jakarta. Sebutlah Dave Grusin sendiri, Lee
Rittenour, Dave Benoit juga -kalau tak salah. Masa jaya GRP di akhir 80an
hingga 90an lah yang menurut saya yang hanya penikmat ini, mempengaruhi
lahirnya grup Jazz di tanah air seperti Bhaskara, Karimata dan lain-lain.
Bagi yang masih punya kaset (waktu itu masih kaset) coba dengarkan baik-baik,
ada pengaruh GRP yang kuat disana.
Oke, selamat menikmati!