kepada ibu kandungku
air mata tak perlu kau deraskan lagi
semua telah terjadi
adaku
beban dirimu
hingga tubuh mungilku dulu
tak buatmu iba
kepada seorang yang mengukirkan raga jiwaku
sesal tak perlu kau teriakkan lagi
suratan langit telah entaskan aku dari sisimu