Lihat ke Halaman Asli

Selfanny Meilania

Pelajar - Siswi SMA Plus Ar-Rahmat

Mengenal Teks Persuasi. Poster Sebagai Wahana Teks Persuasi

Diperbarui: 15 Agustus 2024   17:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hydric Template

MENGENAL TEKS PERSUASI. POSTER SEBAGAI WAHANA TEKS PERSUASI

Sadar atau tidak sadar, teks persuasi adalah teks yang sering kita temui. Ketika mendengar iklan di brosur atau di internet, yang disampaikannya adalah ajakan agar pendengar membeli produk mereka. Ketika membaca poster-poster di puskesmas, yang tercantum adalah bujukan agar pengunjung menjaga kesehatan.

Dengan mudah kita mengetahui bahwa pengertian dari teks persuasi adalah sebuah ajakan atau bujukan agar pendengar/pembaca terpengaruh atau menjadi setuju atas ajakan yang disampaikan.

Menurut KBBI persuasi adalah ajakan kepada seseorang dengan cara memberikan alasan dan prospek baik yang meyakinkannya; bujukan halus; imbauan serta karangan yang bertujuan membuktikan pendapat.

Wibowo dan Iin (2018: 16) mengemukakan teks persuasi yaitu teks yang berisi ajakan atau bujukan. Pernyataan-pernyataan di dalam teks tersebut mendorong untuk mengikuti harapan atau keinginan-keinginan penulis.

Di dalam ke penulisannya, teks persuasi memiliki kaidah kebahasaan seperti kata teknis, kata konjungsi, kata argumentatif, kata rujukan, dan kata imperatif.

"Macet-macetan gini emang bikin rambutmu kering. Yakin ga mau ngerasain hawa segar di tengah-tengah kemacetan? Mulai pakai Segarin! Sampo untuk kamu yang suka kena macet. Sampo dengan Argan Oil yang mampu nyengerin balik rambut kamu! Sst, ada hadiah spesial untuk kamu yang beli 3!"

Dari contoh iklan di atas, ciri kebahasaan teks persuasi mana saja yang kamu temukan?

Sebelum menulis teks persuasi, perlu untuk kita ketahui struktur apa saja yang ada di dalamnya. Struktur teks persuasi yaitu:

a) pengenalan isu, sampaikan kata pengantar untuk mengenalkan isu yang ingin disampaikan dan menjadi gagasan utama dalam teks persuasinya.

b) argumen, cantumkan fakta-fakta atau data-data terkait topik agar pendengar/pembaca terpengaruh dengan ajakan atau bujukan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline