Lihat ke Halaman Asli

MH Raden

Pemerhati Media sosial

Izin BPOM Gizidat Release, Bukti Produk Rumahan Mampu Menjadi Produk Nasional

Diperbarui: 29 Mei 2020   22:40

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Produksi Gizidat  Dari Rumahan Ke Moderen

Izin BPOM Gizidat Release, Bukti produk rumahan mampu menjadi produk Nasional, Review Perjalanan Gizidat.

Gizidat Bpom POM TR : 193627671 yang telah keluar adalah sebuah cerita ketekunan usahawan  UMKM cilacap. Saya awali dengan sedikit hal tentang produk rumahan adalah cikal bakal menjadi produk yang menasional. Ada banyak cerita tentang ini, bahkan dalam bisnis teknologi banyak juga yang diawali dari bisnis rumahan. Apple brand kenamaan yang membuat gadget dengan harga paling mahal, ternyata juga dibuat awalnya digarasi rumah oleh seorang creator legendaris yang bernama Steve Job. 

Jadi bukan suatu hal yang tidak mungkin produk rumahan seperti Madu Gizidat akan menjadi produk legendaris juga, sehingga perlulah Review Gizidat sebagai produk UKM perlu sedikit saya tulis.

BPOM GIZIDAT POM TR : 193627671  (Dokpri)

Dalam produk makanan minuman juga hamper mirip, contoh lain Starbucks tempat nongkrong minum kopi yang mendunia. Ada juga dari Indonesia Warung Steak yang frenchasenya kini hampir diseluruh Indonesia.

Kali ini saya ingin mengupas produk rumahan lain yang hampir dalam rentang waktu 3 tahun mampu bermetamorfosis menjadi produk nasional atau tepatnya beranjak menasional. Ya kali ini yang ingin saya ceritakan adalah Madu Gizidat, alias Madu ikan sidat. Saya ingin menulis ini karena kebetulan para pemiliknya adalah teman saya sendiri. Sosok anak anak muda yang gigih. Tidak begitu luar biasa tapi mereka tekun dan ulet mengawal produk rumahan ini menjadi produk nasional.

Madu Gizidat Pioneer Madu Ikan Sidat Yang Iconic

Awalnya produk ini dibuat terinspirasi dari salah satu komoditas local yang iconic yaitu Ikan Sidat, ikan yang berbentuk panjang seperti belut. Ikan Sidat ini adalah hewan yang unik, Ikan sidat tidak bisa dibiakan oleh manusia, tapi bisa dibesarkan oleh banyak petani. Cilacap lah tempatnya, satu daerah pojok selatan jawa yang meiliki icon nusakambangan dan segara anakan. 

Cilacap ternyata adalah sumber bibit ikan sidat. Dari cilacap ikan sidat baik yang sudah dewasa ataupun yang masih kecil dikirim kebanyak daerah di indoneisa untuk dibesarkan. Bila sudah besar hampir 95% diekspor kemanca negara khususnya jepang, China dan korea yang sangat menyukai daging hewan ini. Hanya sekitar 5% ikan sidat di nikmati oleh masyarakat Indonesia.

Sidat atau Unagi atau juga disebut ginseng air adalah jenis ikan yang sangat kaya kandungan nutrisi. Itu mengapa tidak heran bila mancanegara sangat menyukai ikan ini. Konon Proteinnya 3 kali lebih tinggi dari salmon dan kandungan vitamin B nya 20 X lebih tinggi dari susu sapi, Luar biasa bukan!

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline