Lihat ke Halaman Asli

SehatQ

SehatQ

Bisul di Ketiak yang Amat Mengganggu

Diperbarui: 14 Juni 2019   09:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dreamstime.com

Bisul umumnya muncul di area tubuh yang kerap mengalami gesekan. Sehingga, bisul di ketiak merupakan kondisi yang sebenarnya cukup umum terjadi. Berbagai kebiasaan bisa menyebabkan timbulnya kondisi ini.

Buat kamu yang sering mencukur rambut ketiak, kamu perlu berhati-hati saat melakukannya karena kebiasaan ini juga bisa menyebabkan munculnya bisul di ketiak. Selain itu, jika kamu tidak telaten dalam menjaga kebersihan ketiak, maka benjolan menyebalkan ini juga bisa muncul.

Pemicu munculnya bisul di ketiak

Selain kebiasaan mencukur rambut ketiak yang tidak benar dan kurangnya kesadaran untuk senantiasa menjaga kebersihan ketiak, hal lain juga bisa menyebabkan munculnya bisul di ketiak. Kondisi seperti sistem imun yang lemah dan keringat berlebih juga bisa jadi pemicunya.

Secara umum,bisul sebenarnya merupakan suatu bentuk infeksi yang terjadi pada kelenjar minyak atau folikel rambut. Infeksi ini, disebabkan oleh bakteri Staphylococcus aureus yang bisa menumpuk di folikel rambut dan membuat munculnya nanah yang lama kelamaan akan semakin banyak dan membuat tonjolan bisul semakin besar.

Gejala munculnya bisul di ketiak

Bisul di ketiak yang muncul, umumnya akan disertai dengan gejala, seperti:

  • Timbul benjolan berwarna merah muda atau kemerahan
  • Benjolan disertai rasa sakit
  • Keluar nanah berwarna kekuningan dari benjolan
  • Disertai demam
  • Tidak enak badan
  • Benjolan terasa gatal

Jika kamu bingung membedakan, benjolan yang muncul adalah bisul di ketiak atau jerawat, maka kamu bisa mengira-ngira dari ukurannya. Bisul, umumnya berukuran lebih besar dari jerawat.

Cara menghilangkan bisul di ketiak

Perlu diingat, bahwa kamu jangan pernah memencet atau memecahkan bisul sendiri. Karena, hal ini bisa membuat infeksi yang terjadi justru bertambah parah. Selain itu, memecahkan bisul bisa membuat bakteri-bakteri lain ikut masuk ke bawah permukaan kulit.

Untuk merawat bisul di ketiak, kamu sebaiknya melakukan tiga hal ini:

  • Gunakan sabun antibakteri untuk membersihkan area ketiak
  • Kompres bisul dengan kompres hangat beberapa kali sehari
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline