Lihat ke Halaman Asli

Satrio Yudha Kurniawan

Ordinary People

Privilege... Beneran Ada atau Nggak, Sih?

Diperbarui: 5 Oktober 2020   11:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber : pixabay.com

Privilege, belakangan ini marak diperbincangkan satu kata yang mungkin dulu asing bagi telinga kita, terutama bagi yang aktif bermain sosial media seperti twitter pasti sering atau pernah sekali membicarakan kata tersebut. Sebelum mengarah ke topik yang ingin dibahas, kalian pernah ngga sih mendengar istilah “Orang Dalam”. 

Pasti kebanyakan dari kalian sudah pernah mendengar atau bahkan terlibat langsung dengan mereka, seperti saat ingin melamar pekerjaan atau mengurus sesuatu. 

Sudah menjadi rahasia umum bahwa keberadaan “Orang Dalam” di kehidupan sehari-hari itu memang nyata adanya. Lalu apa hubungannya dengan topik yang ingin kita bahas kali ini?

Apa Itu Privilege??

Mengutip Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kata privilege /ˈpriv(ə)lij yang diserap ke Bahasa Indonesia menjadi “privilese” yang memiliki arti hak istimewa. 

Nah, makna dari kata ini bisa mengacu ke banyak hal, tetapi seringkali privilege diartikan sebagai hak istimewa yang didapat seseorang yang lahir di kalangan keluarga elit. 

Bentuk privilege bermacam-macam, namun secara umum seseorang dianggap memiliki privilege bila berasal dari keluarga yang mapan, memiliki pendidikan yang baik, dan menikmati jaminan kesehatan.

Kalau saya sendiri mengartikan privilege hanya sebatas perbedaan start untuk mencapai kesuksesan. Tidak ada jaminan bahwa orang yang memiliki privilege akan sukses, privilege hanya sebatas memperbesar peluang orang yang mempunyainya untuk sukses. 

Kesuksesan seseorang kembali lagi ke diri mereka sendiri dengan cara memanfaatkan apa yang mereka punya dengan semaksimal mungkin. Banyak dari masyarakat yang menganggap kata privilege ini sebagai “kunci emas” yang akan membuat orang yang memilikinya otomatis akan sukses. Padahal pendapat tersebut tidak sepenuhnya bener lho.

 Privilege Itu Nyata?

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline