Lihat ke Halaman Asli

Satria Adhika Nur Ilham

TERVERIFIKASI

Freelancer

Review Film Land of Happiness, Persidangan Terkotor Sepanjang Sejarah Korea Selatan

Diperbarui: 13 September 2024   13:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Salah satu adegan persidangan dalam film Land of Happiness. (Sumber foto: CBI Pictures)

"Pengadilan bukan tentang siapa yang benar dan salah, melainkan tentang menang dan kalah."

Kutipan dari film Land of Happiness di atas menyajikan realita yang miris mengenai pengadilan. Ya, karena banyak sekali orang yang salah bisa memenangkan peradilan, dan yang benar kerap menjadi korban. Semua tentang siapa yang bisa membayar mahal.

Film "Land of Happiness" diangkat dari kejadian nyata tahun 1979, yakni penembakan terhadap presiden Korea Selatan ketiga, Park Chung-hee. Membawa genre drama politik, Land of Happiness mengajak penontonnya untuk melihat kembali sejarah mengenai intrik politik dan sisi gelap militer kala itu.


Land of Happiness bercerita tentang Park Tae Joo (Lee Sun Kyun) yang diperintahkan oleh Kepala BIN untuk menundukkan para pengawal jika terjadi sesuatu. Kepala BIN berencana untuk membunuh presiden, dan rencana tersebut berhasil. Namun, mereka tertangkap dan Park Tae Joo menjadi salah satu dari tersangka pembunuhan terhadap presiden.

Salah satu pengacara yang ahli dalam pertarungan hukum, Jung In Hoo (Jo Jung Suk) turut terjun untuk membela Park Tae Joo. Muncul sebuah pertanyaan penting di persidangan, yakni apakah tindakan Park Tae Joo merupakan "Kolusi sebelum pemberontakan atau patuh terhadap perintah yang diberikan di bawah tekanan."

Jung In Hoo berjuang keras agar Park Tae Joo mendapat pengadilan yang adil, dan ia meminta Park Tae Joo untuk memberikan kesaksian yang memungkinkan ia agar dapat pengurangan hukuman, tetapi Park Tae Joo tetap pada prinsipnya bahwa ia tidak dapat mengkhianati kepercayaan dan kejujurannya.

Di sisi lain, pemimpin tim investigasi gabungan, Jeon Sang-Doo, menyimpan ambisi berbahaya dan turut mengintervensi jalannya persidangan. Akankah persidangan ini menjadi persidangan yang adil? Atau sebaliknya, menjadi persidangan paling kotor sepanjang sejarah Korea Selatan?

Temukan jawabannya dengan menonton filmnya di bioskop. Land of Happiness dibintangi oleh sejumlah aktor papan atas, seperti Jo Jung Suk, Lee Sun Kyun, You Chae-myung, dan pemain lainnya. Berdurasi 124 menit, Land of Happiness akan membawa penontonnya untuk melihat drama persidangan yang intens dan emosional.

Apa yang membuat film ini menarik untuk ditonton? Yuk simak, ini ulasannya!

Drama Persidangan yang Intens

Jung In Hoo (Jo Jung Suk) dalam film Land of Happiness. (Sumber foto: CBI Pictures)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline