Lihat ke Halaman Asli

Satria Widiatiaga

TERVERIFIKASI

Guru Sekolah Alam

Bubur Manado ala Jowo, Diet Food Combining ala Nenek

Diperbarui: 7 Juli 2024   14:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bubur Manado Tinutuan ala Jowo buatan si Mbahti (dokpri)

Liburan kali ini silaturahmi ke tempat nenek, selalu keceriaan menyelimuti seluruh keluarga jika menyambangi kakek nenek di saat liburan.

Bagaimana tidak, nenek atau yang biasa kita panggil si Mbahti selalu memasakkan hidangan spesial khas jika kita sekeluarga datang berkunjung.

Saya sewaktu kecil sering berpindah-pindah domisili mengikuti dinas Ayah yang sering mutasi ke berbagai tempat, dan tak ayal membuat ensiklopedia resep makanan ibu saya menjadi beragam, karena beliau memang hobi memasak dengan resep-resep baru.

Beragam kuliner Nusantara beliau pernah coba untuk memasaknya untuk seluruh keluarga, tapi memang karena asli wong Jowo, tetap saja semua sajian tersebut disesuaikan dengan lidah orang Jawa.

Pada hari libur kemarin, ketika kami datang menyambangi, si Mbahti sudah menyiapkan hidangan spesial Bubur Manado Tinutuan ala Jowo.

Resep ini memang dikatakan ala lidah Jawa, karena secara bumbu, sang nenek pakai simpel saja katanya, tidak seribet orang asli Manado jika memasaknya.

Jika kita bicara bubur khas Nusantara, memang bisa dikatakan menu ini adalah kategori diet food combining, karena baik bahan baku dasar, bumbu hingga toppingnya sangat beragam.

Sebut saja Bubur Ayam khas Jakarta, Bubur Pedas, Bubur Samin, Bubur Manado dan lain-lain, dimana kesemuanya terkenal sangat beragam bumbu dan toppingnya.

Mari kita simak bahan apa saja yang dibutuhkan serta cara memasaknya.

Berikut Mbahti akan memberikan resepnya yang terbilang sangat mudah untuk dipraktekkan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline