"Is this heaven? No, it's Iowa". Itu slogan sebuah kota yang dilihat oleh salah kawan penulis ketika dia tinggal cukup lama di Ames, Iowa State, USA beberapa tahun silam. Slogan itu artinya kurang lebih, "Inikah surga? Bukan, ini Iowa".
Bagaimana nasib slogan itu sekarang, dia tidak tahu. Tetapi waktu itu slogan tersebut terasa menghenyakkan hatinya. Menghenyakkan karena ada nuansa keberanian dan kepercayaan diri yang tinggi.
Biasanya slogan sebuah kota atau daerah lebih berkutat pada seputaran keadaan ketertiban, kebersihan dan keamanan. Beberapa contohnya: "beriman", singkatan dari bersih, indah, manfaat, aman, dan nyaman. Atau: "bercahaya" berarti bersih, elok, rapi, ceria, hijau, aman, dan jaya.
Ada juga yang berbunyi: "santri" , akronim dari sehat, aman, nyaman, tertib, rapi, dan indah. Contoh lainnya: "satria" kependekan dari sejahtera, adil, tertib, rapih, indah, dan aman. Mirip-mirip dengan "perwira" yang merupakan kependekan dari pengabdian, rapi, wibawa, iman, ramah, dan aman.
Slogan-slogan tersebut di atas biasanya disesuaikan dengan ke-khasan daerah setempat. Misalnya, ada ke-khasan produksi kain batiknya, produksi ikan lautnya, banyak santrinya, kebersihannya dan seterusnya. Si pembuat slogan tentunya telah berusaha memberi makna terbaik yang cocok untuk daerah dan masyarakatnya.
Slogan kota Ames di atas sepertinya agak berbeda. Dia berusaha menggambarkan daerah tersebut sebagai puncak impian tujuan manusia beragama, yaitu surga. Tempat yang serba nikmat, mudah, sejahtera, aman dan nyaman tanpa pembanding.
Maka, apapun kondisi yang sebenarnya, terbersit ada keberanian dari kota tersebut menyetarakan diri dengan surga. Slogan itu seakan menjamin setiap orang yang berkunjung ke sana akan merasa lagi berada di "heaven".
Menurut kawan ini, dalam kenyataannya Iowa saat itu memang sebuah "state" di USA yang cukup tenang dan makmur. Aktifitas masyarakatnya mayoritas menggeluti pertanian, terutama ternak babi disusul ternak sapi, susu, ayam dan telor. Produksi jagung,dan kedelai juga tinggi.
Bentang wilayahnya yang relative datar dan tidak bergunung-gunung. Pada musim tanam hingga panen hasil pertanian, pandangan mata didominasi oleh hijauan tanaman pertanian. Beda dengan imajinasi kebanyakan orang tentang USA, sebuah negara industry, disesaki dengan gedung-gedung tinggi dan cerobong-cerobong asap pabrik.
Slogan itu juga seperti sebuah tawaran, sebelum Anda benar-benar sampai ke surga, jangan lewatkan, silahkan datang ke Ames, Iowa, terlebih dulu. Sebuah tawaran yang menambah kesan rasa percaya diri yang tinggi, siap "digugat" kalau kenyataannya nanti jauh dari bayangan. Tetapi namanya juga slogan, biasanya dilebih-lebihkan.
Pada dasarnya apapun bunyi slogannya, paling tidak akan memberi tambahan informasi bagi calon pengunjung dan di lain sisi, juga memompa semangat hidup bagi warga di dalamnya. Lebih bagus lagi kalau slogan itu mampu menimbulkan perasaan bangga dan rasa terhormat bagi warganya. Sebuah sikap patriotisme skala kecil.