Aku bertanya pada lelawa saat malam mulai menua
Bagaimana kau bergeming saat pekat menyelimutimu
Saat tak satu damar menerangimu
Ah... Bukankah engkau penguasa malam
Sedang aku...
Manyar kecil yang rindu jalan pulang
Yang hilang ketenangan saat gelap mulai datang
Cemas dan takut menenggelamkanku
Hanya mampu diam dengan hati gemetar
Aku... Manyar terluka yang kesepian
Sendiri dalam ketidak pastikan