Lihat ke Halaman Asli

Terima Kasih Buat Situs Kawalpemilu.org

Diperbarui: 18 Juni 2015   06:08

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

14054965431707538753

Terimakasih Buat Situs Kawalpemilu.org

.

Munculnya lembaga survey abal-abal, berpotensi menyulut kerusuhan di masyarakat.

Lembaga survey abal-abal memang tidak bertanggungjawab. Sangat disesalkan, lembaga keilmuan yang seharusnya netral, kali ini dipengaruhi politik.

Lembaga Survey + Stasiun Televisi, perpaduan yang klop untuk membingungkan masyarakat. Sementara masyarakat menunggu hasil perhitungan suara oleh KPU, tidak sedikit masyarakat yang mengkhawatirkan terjadinya kecurangan di lembaga KPU ini.

Untunglah ada situs Kawalpemilu.org, yang sampai saat ini dinilai netral, sangat terbuka, tidak seperti lembaga survey abal-abal, apalagi Puskaptis, yang samasekali tidak mau terbuka. Situs kawalpemilu.org melakukan penghitungan suara dari formulir C1 yang sudah masuk, lengkap dengan daerahnya, jumlah suara, prosentase, berapa data yang masih belum masuk dan belum bisa dihitung, dsb, dsb.

.

[caption id="attachment_315657" align="aligncenter" width="448" caption="kawalpemilu.org"][/caption]

.

Ternyata Situs Kawalpemilu.org dibuat oleh 2 orang Alumni Olimpiade Komputer di Silicon Valley. Sampai saat ini, pembuat situs Kawalpemilu.org tidak mau dipublish. Menurut Ainun Najib, koordinator crowd searching kawalpemilu.org, pembuat situs ini memang tidak mau disebutkan namanya (detik.com, Rabu 16/7/2014)

.

Secara khusus saya sebagai masyarakat biasa, ingin mengucapkan terimakasih buat para pendiri situs kawalpemilu.org. Situs ini benar-benar bermanfaat di dalam mengawal hasil perhitungan pilpres. Angka-angka yang ditayangkan di situs kawalpemilu.org meminimalisir potensi terjadinya konflik diantara elite politik dan masyarakat luas.

.

Semoga KPU dapat mencontoh apa yang dibuat oleh kawalpemilu.org di 5 tahun yang akan datang.

Semoga Presiden terpilih terinspirasi ole ide anak-anak muda pembuat situs kawalpemilu.org, bahwa IT sangat diperlukan didalam menjalankan pemerintahan yang transparan, bebas dari kongkalingkong.

Semoga Presiden terpilih memiliki komitment yang kuat untuk membuat E-Government.

.

.

.

Terimakasih Kawalpemilu.org




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline