Ketika usia kita sudah beranjak dewasa biasanya kita mulai memperhatikan penampilan kita mulai dari wajah, cara berpakaian, dan lain-lain. Tapi tidak bisa di pungkiri, ada satu permasalahan yang sulit untuk di hindari. Yaitu masalah kulit berjerawat. Kulit berjerawat itu penyebab nya bisa dari berbagai faktor seperti tidak mencuci muka dua kali sehari, tidak membersihkan make up sebelum tidur,tidak memakai suncream saat beraktivitas di luar ruangan, tidak memakai pelembab dan lain-lain. Banyak dampak yang disebabkan kulit berjerawat itu terutama dampak kepada kepercayaan diri seseorang.
Di kutip dari "Penelitian yang diterbitkan jurnal Clinical, cosmetic and investigational Dermatology Dermatology pada tahun 2018", menunjukkan bahwa jerawat berdapak negatif pada aspek emosional dan sosial kehidupan seseorang. Individu dengan jerawat dilaporkan mengalami depresi dan kecemasan lebih tinggi. Mereka juga merasa rendah diri dan merasa tidak menarik secara fisik.
Menurut pengalaman penulis saat masih duduk di sekolah menengah pertama ,penulis memiliki masalah kulit berjerawat yang parah dan menyebabkan rasa percaya diri menurun karna kulit berjerawat. Ketika berinteraksi di lingkungan sosial. Misalnya saat berkomunikasi dengan orang lain ,penulis lebih sering menghindari untuk menatap mata lawan bicara, karna takut lawan bicara tersebut memberikan komentar negatif terhadap wajah , selain itu penulis cenderung menjauhi tempat yang ramai karna malu. Seringkali juga ada orang-orang tertentu yang melemparkan perkataan" mengandung unsur mengejek kepada penulis yang membuat mental down dan itu juga berpengaruh kepada psikologi .
Tapi,kita harus tetap mencintai diri kita sendiri apa adanya, kita adalah ciptaan Tuhan yang paling sempurna dari ciptaan Tuhan lain nya. Jika ada yang menghina fisik kita berarti mereka merendahkan ciptaan Tuhan, tidak usah mendengar komentar negatif dari orang-orang sekitar, dan harus tetap fokus untuk memperbaiki diri. Kulit berjerawat memang membuat kepercayaan diri menurun dan penampilan kita kurang menarik. Namun, kecantikan itu bukan hanya dari penampilan saja. Kita bisa meningkatkan kepercayaan kita dengan rajin belajar dan meningkatkan prestasi di kampus atau di sekolah dan melakukan hal-hal positif yang kita sukai. Supaya kita tidak memikirkan hal-hal negatif mengenai kulit berjerawat itu.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H