Jika kita membicarakan The Avengers maka seakan tidak pernah ada habisnya, project film superhero Marvel yang telah memakan waktu 10 tahun ini kabar terbarunya kerap dinantikan. Hal ini cukup beralasan, seri ketiga Avengers Infinity War yang tayang akhir bulan April 2018 kemarin benar-benar membuat baper para penonton.
Bagaimana tidak, pihak Marvel begitu berani melenyapkan tokoh-tokoh superhero idola seperti Black Panther, Spiderman, para Guardian of Galaxy (kecuali Rocket dan Nebula), dan lain sebagainya. Film Ant Man & The Wasp yang diharapkan adanya sedikit bocoran mengenai seperti apa kelanjutan The Avengers justru semakin membuat rasa penasaran, hanya sepenggal kalimat pada end credit "The Ant Man & The Wasp will return" memberi sinyal film ini akan ada seri berikutnya dan penonton akan kembali melihat aksi The Ant Man berikut The Wasp.
Bagi para penggemar superhero Marvel secercah harapan tatkala muncul kabar bahwa sequel Spiderman berikutnya "Far From Home" sedang dalam tahap produksi. Foto-foto aktor utama Tom Holland saat dalam proses syuting film di Hertfordshire, Inggris seolah menandakan kembalinya Spiderman pasca lenyapnya ia di Infinity War. Walau belum ada bocoran mengenai bagaimana jalan cerita film ini, kabarnya sequel Spiderman Far From Home menceritakan kejadian beberapa pekan setelah The Avengers 4 (2019). Belum dipastikan apakan aktor Robert Downey Jr. akan hadir kembali dalam sequel film ini sebagai Ironman, jika tidak maka keseluruhan film akan berfokus kepada bagaimana kualitas peran Tom Holland selaku Spiderman dan menarik tidaknya jalan cerita film.
Dalam sequel berikut ini Spiderman Far From Home akan menghadirkan sosok super villain Mysterio yang kabarnya diperankan oleh Jake Gyllenhaal. Sekilas mengenai Mysterio adalah sosok super villain yang tergabung dalam Sinister Six, istimewanya ia tidak memiliki kekuatan super namun kemampuannya sebagai ilusionis, stuntman, dan berbekal teknologi pada baju jirahnya ia dapat menandingi kekuatan yang dimiliki Spiderman. Tentu ini membuat semakin menarik disimak akan seperti apa jalan ceritanya berlangsung.
Pamor terhadap film-film superhero Marvel memang sedang tinggi-tingginya, akan tetapi kabar kurang mengenakkan hadir dari penulis naskah sekaligus sutradara Guardian of Galaxy yaitu James Gunn yang diberhentikan oleh pihak Disney disebabkan beberapa cuitannya (dahulu) dalam sebuah medsos dinilai bermasalah. Seketika semua bertanya-tanya bagaimana nasib sequel Guardian of Galaxy yang dikabarkan akan mulai proses syuting awal tahun 2019 mendatang. Hal ini memang pantas dipertanyakan sebagaimana kesuksesan yang diraih baik Guadian of Galaxy Vol.1 dan Vol.2 tak lepas dari kreativitas yang James Gunn miliki. Ia dapat menampilkan karakter dari masing-masing tokoh-tokoh, berkesan, dan menghibur.
Bagaimana jalan cerita Guardian of Galaxy Vol.3? Sebagaimana kita ketahui kematian Gamora dan lenyapnya beberapa member Guardian of Galaxy pada Avengers Infinity War menimbulkan misteri apakah sosok mereka akan dimunculkan kembali di sequel berikutnya ataukah Guardian of Galaxy Vol.3 memang mengambil setting sebelum Avengers Infinity War? Jika mengacu pada film Avengers Infinity War maka sejenak kita akan mengingat sebuah adegan dimana Thanos dan Gamora berbincang mengenai keberadaan Soul Stone, saat itu Thanos mengakses memori Nebula dan memperlihatkan bahwa Gamora tahu letak dimana Soul Stone berada.
Memori yang memperlihatkan Gamora tahu dimana Soul Stone berada sama sekali tidak pernah muncul atau diperlihatkan baik pada Guardian of Galaxy Vol.1 maupun Vol.2, mungkinkah ini merupakan bagian dari Vol.3? Kemungkinan berikutnya Guardian of Galaxy Vol.3 akan meneruskan kisah dari Vol.2 dimana pada end credit sekilas menandakan kehadiran Adam Warlock dalam sebuah kepompong. Prihal sosok Adam Warlock dalam Vol.3 belum jelas akan seperti apa, apakah ia lawan ataukah kawan dikarenakan begitu rumitnya jalan cerita tokoh ini dalam komiknya. Jika mengacu para komik Adam Warlock merupakan sosok sentral, sangat kuat, dan salah satu tokoh yang akan bergabung dalam tim Guardian of Galaxy yang di nakhodai Captain Marvel, ia termasuk tokoh yang sanggup menggunakan 6 Infinity Stone dan Soul Stone merupakan Infinity Stone pegangannya.
Menurut kabar berkembang Captain Marvel dan Adam Warlock merupakan awal dari project Marvel berikutnya atau sebagai pondasi film-film superhero Marvel selanjutnya. Menarik disimak bagaimana strategi Disney dan Marvel dalam project nanti, apakah mereka akan membawa resep lama dari 10 tahun kesuksesan mereka ataukah mereka akan menciptakan hal-hal baru yang dapat membuat antusiasme terhadap film-film superhero tetap tinggi. Demikian artikel Penulis, mohon maaf bilamana ada kekurangan dikarenakan kekurangan milik Penulis pribadi. Terima kasih.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H