Lihat ke Halaman Asli

MUGII SAMPO

Tim PKM-K Universitas Negeri Malang 2023

Inovasi Sampo Berbahan Dasar Daun Kari (Murraya Koenigii), Karya Mahasiswa Universitas Negeri Malang Sebagai Solusi Anti Uban Pada Perokok

Diperbarui: 6 Oktober 2023   07:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Anggota Tim Sampo Mugii - Dok. pribadi

Tiga orang mahasiswa Universitas Negeri Malang membuat sebuah inovasi dengan berbahan dasar daun kari (Murraya Koenigiiyaitu Sampo MUGII. Dengan kelebihan sebagai anti uban pada perokok. Adapun tiga mahasiswa UM yaitu Elisa Lutfiyah Azizah, Maulida Zahrah Anggraini, dan Salsabilla Meidiana Putri. Ketiganya adalah mahasiswa S1 Ilmu Kesehatan Masyarakat dari Fakultas Ilmu Keolahragaan. Arti dari MUGII sendiri diambil dari bahasa ilmiah daun kari itu sendiri yaitu Murayya Koenigii. Banyak orang orang yang masih awam mengenai daun kari, daun kari merupakan daun yang banyak dijumpai di pulau Sumatera. Dan kari memiliki karakteristik berwarna hijau dengan aroma khas. Dan berbentuk oval dengan ujung runcing.

Dokumentasi Proses Produksi Sampo Mugii - Dok. pribadi

Dokumentasi Proses Produksi Sampo Mugii - Dok. pribadi

"Biasanya daun kari hanya digunakan sebagai bumbu masakan. Tapi kami ingin meningkatkan nilai ekonomis dari daun kari jika dipakai untuk sampo anti uban dikarenakan pada daun kari memiliki kandungan antioksidan yang tinggi" ujar Elisa di laboratorium departemen pendidikan MIPA pada 21 Juli 2023. Indonesia merupakan negara dengan jumlah konsumsi rokok tertinggi. "Dan terus mengalami peningkatan dalam sepuluh terakhir", jelasnya.

Hal tersebut dapat menyebabkan uban tumbuh lebih cepat dan membuat seseorang merasa kurang percaya diri atau insecure. "Di dalam rokok terdapat kandungan nikotin yang dapat menyebabkan stress oksidatif dan berkurangnya melanin yang memicu warna rambut memutih" tutur dia.

Pada daun kari memiliki kandungan antioksidan yang tinggi dan dapat mengembalikan warna alami pada rambut, sehingga kami sangat tertarik untuk menciptakan inovasi sampo sebagai anti uban pada perokok.

Mereka membeli daun kari pada pemilik tanaman daun kari di Kabupaten Kediri sebagai kerjasama. Kemudian, daunnya dikeringkan dan dihaluskan menggunakan chooper. Dan kami mengombinasikan dengan almond oil untuk memperkuat akar rambut, daun mint sebagai aroma menthol yang dapat memberikan kesan tenang dan rileks. Selain itu, terdapat Virgin Coconut Oil (VCO) untuk meningkatkan kekebalan pada rambut.

Dikatakan, ide awal pembuatan produk ini adalah melihat para orang dengan usia dewasa muda banyak merasa kurang percaya diri dikarenakan uban sehingga mereka mewarnai rambut, memakai topi untuk kemana mana. Akhirnya setelah membaca jurnal, kami memilih daun kari karena terdapat kandungan antioksidan yang tinggi dan jarang digunakan sebagai bahan dasar sampo.

Produk Sampo Mugii - Dok. pribadi

Dibandingkan dengan sampo herbal lainnya, keunggulan sampo MUGII adalah bersifat preventif karena mencegah pertumbuhan uban lebih cepat dan terbuat dari bahan herbal alami. Produk kami dikemas menggunakan pet bottle karena tidak mudah tumpah dengan ukuran 250 ml sehingga praktis dan efisien. Produk sampo MUGII dapat digunakan setiap dua hari sekali secara rutin agar mendapatkan hasil yang masksimsl. Saat ini produk sampo MUGII dipasarkan melalui e-commerce yaitu Shopee, Tokopedia, Instagram,Facebook, dan lain-lain.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline