Fenomena Ghozali Everyday yang viral menjadi perbincangan hangat dari masyarakat hingga pejabat.
Pemilik dari nama asli Sultan Gustaf AlGhozali ini tengah naik daun yang mempunyai penghasilan milyaran rupiah melalui photonya yang ia jual pada NFT (Non Fungible Token).
Mahasiswa semester 7 UDINUS (Universitas Dian Nuswantoro) Semarang yang mengambil program Studi Animasi D4 ini juga mulai dikenal publik karena kontennya.
Ghozali_Ghozalu, demikian nama akun twitternya telah memberikan wawasan luas didunia seniman.
Kini masyarakat mulai melirik bisnis investasi di NFT atas edukasi dari Ghozali yang memberikan inspirasinya memperkenalkan situs opensea digital bernama NFT dengan menggunakan uang crypto.
Ibarat menabung sedikit demi sedikit lama-lama menjadi bukit. Seperti itulah perjalanan seorang pemuda berusia 22 tahun tersebut.
Sungguh perjalanan panjang bagi Ghozali dalam kesuksesannya hingga memakan waktu 5 tahun terhitung dari 2017 hingga 2021.
Kontennya pada situs opensea diketahui sudah mencapai 933 item yang direkam secara real dan langsung didepan komputernya dengan background unik yang berbeda hingga bernilai tinggi.
"my goal of taking pictures of myself for 5 years is just for this video and in the future for this year hopefully I will graduate from college and be able to take my graduation photo, it will be a cool trip" ujar Ghozali dikutip dari akun miliknya @Ghozali_Ghozalu pada 12/1/2022.
Menurut Saya waktu 5 tahun bukanlah waktu pendek, memang butuh konsisten, niat dan kerja keras yang kuat agar dapat sukses.
Saya mendukung siapa pun orang Indonesia yang punya bakat, hobi dan kerjaannya selama konsisten dalam bidangnya yang digeluti.