Indonesia, negara yang terdiri dari banyak pulau, memiliki banyak budaya dan keindahan alam yang beragam. Selain terkenal dengan keindahan alamnya, Indonesia juga memiliki warisan tradisional yang kaya akan kearifan lokal. Produk ekspor Indonesia yang memiliki kearifan local dan berhasil menciptakan dampak positif dalam diplomasi budaya juga bermanfaat untuk kesehatan adalah produk-produk dari PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul (SIDO) Tbk.
Produk-produk ini bukan hanya obat tradisional untuk meredakan gejala flu dan masuk angin, tetapi juga telah menjadi simbol kesehatan Indonesia yang sukses di pasar internasional. Dengan manfaatnya yang terbukti dan kepercayaan konsumen yang berhasil diraih, produk-produk Sido Muncul menjadi salah satu produk ekspor terbaik yang memperkuat citra Indonesia di dunia.
Menurut laporan dari IDX Channel PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul (SIDO) Tbk telah memperluas pasar ke-16 negara di sepanjang semester 1 tahun 2023 dengan pendapatan dari hasil penjualan ekspor menyumbang hingga 5-6% dari total penjualan perseroan. Negara tujuan ekspor Sido Muncul antara lain adalah Filipina, Malaysia, Nigeria, Hong Kong, Australia, Belanda, Amerika Serikat, Arab Saudi, dll .
Terkait diplomasi budaya, produk-produk Sido Muncul dengan bahan-bahan alami yang digunakan dalam pembuatannya, menghadirkan aroma rempah-rempah Indonesia yang khas. Ketika produk ini diterima dengan baik di pasar internasional, bukan hanya kesehatan yang dipromosikan, tetapi juga citra positif tentang budaya Indonesia.
Dengan membawa kesegaran tradisional Indonesia, produk-produk Sido Muncul menjadi penghubung untuk memahami kebijaksanaan lokal dan tradisi yang menjadi dasar kehidupan masyarakat Indonesia. Produk-produk ini bukan hanya obat, mereka mewakili keragaman dan keindahan budaya Indonesia yang dipersembahkan kepada dunia.
Kesuksesan Sido Muncul sebagai eksportir produk memberikan dampak positif yang luas. Secara ekonomi, ekspor produk ini menciptakan lapangan kerja, meningkatkan pendapatan negara, dan berkontribusi besar terhadap pertumbuhan industri kesehatan herbal Indonesia. Diplomasi budaya juga diperkuat melalui peningkatan kerjasama dan pemahaman antarnegara yang dipicu oleh penerimaan positif terhadap produk tersebut.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H