Lihat ke Halaman Asli

Salsabilla

mahasiswa

Kontribusi Mahasiswa dalam Membantu UMKM Meningkatkan Digitalisasi

Diperbarui: 21 Mei 2023   19:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

KKN Reguler UMY/Dokpri

Mahasiswa memiliki peranan yang sangat penting dalam membantu pengembangan dan peningkatan UMKM. Mahasiswa harus bisa mengedukasi dan mengembangkan lingkungan di sekitarnya. 

Usaha Mikro Kecil dan Menengah atau UMKM memiliki posisi yang penting dalam  mendukung dan memajukan pergerakan pembangunan serta perekonomian Indonesia. Bagi pelaku usaha, UMKM adalah bisnis atau usaha yang dijalankan oleh perseorangan, rumah tangga, maupun badan usaha kecil lainnya.

Perkembangan UMKM akan semakin baik apabila setiap  masyarakat ikut berpartisipasi termasuk para mahasiswa.

Berikut beberpa tips bagi mahasiswa dalam membantu mengembangkan UMKM sebagai suatu wujud nyata dari dukungan perguruan tinggi adalah memberikan ilmu kewirausahaan. Bukan hanya berupa teori namun juga untuk pengaplikasiannya.

Hal ini membuat mahasiswa akan mendapatkan pengalaman yang nyata dan memahami dunia usaha. Pengalaman ini yang nantinya bisa dimanfaatkan untuk membantu UMKM dalam mengelola dan mengembangkan usahanya.

- Kenalkan marketplace, membuat akun media sosial, dan promosikan di media sosial UMKM

Saat ini internet adalah kekuatan yang sangat besar, khususnya dalam mengenalkan produk UMKM. Sebagai mahasiswa, ini menjadi salah satu tantangan untuk membantu proses transformasi UMKM ke sektor ekonomi baru yaitu teknologi. 

Mengenalkan, memberitahu, hingga membantu mendaftarkan akun media sosial mereka adalah hal mudah yang bisa dilakukan. Karena, saat ini banyak pelaku UMKM yang mengira itu tidak aman ataupun lama. Nah, inilah yang mahasiswa lakukan. Memberikan pemahaman kepada mereka. Kamu bisa membantu mendaftarkan ke marketplace, membuat akun media sosial, hingga mempromosikan di akun media sosial UMKM.

- Kenalkan dengam Pembayaran Digital

Pembayaran Digital atau E-money sudah menjadi hal umum dalam bertransaksi saat ini. Apalagi saat ini perkembangan pembayaran digital semakin cepat.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline