Selain meluncurkan dua varian mobil terbaru, Mitsubish Pajero Sport Special Edition dan Mitsubishi Triton Athlete, PT Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales (PT MMKSI) juga memberikan berbagai promo penjualan maupun purna jual menarik. Momen tersebut tentu merupakan momen yang tepat untuk Anda yang ingin membeli mobil Mitsubishi.
Lalu apa saja promo Mitsubishi tersebut? Di area pameran Mitsubishi yang terletak di booth nomor A1 Hall A Jiexpo Kemayoran, ada berbagai mobil Mitsubishi yang bisa dilihat langsung. Mulai dari city car Mitsubishi MIRAGE, low MPV peraih Car of The Year 2017 Mitsubishi XPANDER, hingga mobil terbarunya yaitu Mitsubishi PAJERO SPORT Rockford Fosgate Limited Edition dan Mitsubishi New TRITON Athlete. Nah untuk promo purna jual Mitsubishi berupa :
- Gratis biaya jasa hingga 40 ribu kilometer atau 2 tahun untuk setiap pembelian TRITON 4x4.
- Untuk konsumen Mitsubishi Xpander akan mendapatkan paket SMART, yaitu gratis biaya jasa atau suku cadang hingga 50 ribu kilometer atau 3 tahun.
- Gratis kaca film V-Kool unuk pembelian Mitsubishi Pajero Sport.
- Gratis kaca film Konica Minolta bagi konsumen Mitsubishi Xpander, Outlander Sport dan Mirage
Sedangkan untuk promo Mitsubishi lainnya yaitu aket Pembiayaan Fantastis dari partner leasing Mitsubishi seperti Dipo Star Finance, Maybank, MTF, BCA Finance dan MAF untuk tipe kendaraan Pajero Sport Dakar 42 dengan transmisi otomatis. Promo paket kredit tersebut berupa bunga fantastis 0% untuk kredit kendaraan dengan jangka waktu selama 1 tahun. Sedangkan untuk kredit dengan jangka waktu 3 tahun terdapat promo dengan cukup mengeluarkan DP 20% saja dan rate bunga rendah hanya 2,8 -- 3%, yang mana bunga tersebut lebih rendah dibandingkan dengan bunga kredit lainnya yang mencapai 5 -- 7%.
Selain itu, tak ketinggalan pula hadiah langsung berupa gratis voucher belanja senilai hingga Rp 1 juta. Program dan penawaran ini hanya ada di booth Mitsubishi selama IIMS 2018.
Berminat dengan promo Mitsubishi diatas? Jika iya, Segera kunjungi Mitsubishi di booth nomor A1 Hall A Jiexpo Kemayoran dari tanggal 19-29 April 2018 untuk promosi eksklusif dan informasi lebih lanjut.
sumber :
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H