Lihat ke Halaman Asli

Pentingnya Menumbuhkan Minat Membaca Sejak Dini

Diperbarui: 4 Juli 2023   23:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Membaca yaitu merupakan modal penting dalam memajukan suatu bangsa atau negara, Oleh karena itu diperlukannya untuk mengajak anak membaca sejak dini dan mengajarkan bagaimana itu membaca. Kebiasaan membaca dapat kita mulai sejak usia dini karna anak-anak pada usia ini memiliki begitu banyak keistimewaan. Pada masa sekarang ini, anak berada pada tahap perkembangan fisik dan psikisnya yang sangat pesat.

Mengenalkan anak membaca di usia dini ini sangatlah berguna salah satu caranya dengan memberikan buku bacaan yang menarik untuk dibaca seperti buku dongeng. 

Cara ini dapat meningkatkan kebiasaan membaca sejak dini dan untuk membentuk minat baca anak selain itu, manfaat lain yang dapat anak dari membaca sejak dini yaitu dapat lebih munah mendapatkan kosa kata baru, meningkatkan kecepatan membaca, meningkatkannya pemahaman dalam membaca atau mengenai makna, dan pemahaman struktur kata.

Dalam membaca memerlukannya daya imajinasi, terutama untuk bacaan yang berbentuk narasi ataupun gambar. Jika anak memiliki daya imajinasi yang tinggi, akan berbanding lurus dengan kecerdasan yang tinggi pula pada anak, hal ini karena imajinasi anak dapat dipercaya untuk memicu perkembangan syaraf pada otak anak. 

Hal baik lainnya yaitu kegemaran anak akan membaca dapat membentuk daya imajinasi yang tinggi, kemungkinan jika anak kelak akan menjadi penulis karena bakatnya yang sudah terasah sejak dini.

Langkah awal untuk mengajarkan anak membaca sejak dini yaitu dengan mengajak anak mendengarkan lagu anak, selain menjadi aktivitas yang sangat menyenangkan. 

Hal ini juga dapat memberikan kosa kata baru bagi anak ketika kosa kata anak semakin bertambah, para orang tua bisa ajak anak untuk mengenal dalam susunan huruf. Belajar membaca dapat dilakukan juga dengan cara mengajak anak untuk membaca banyak buku cerita dengan kata-kata yang sederhana yang dapat difahami oleh anak, sambil mengenalkan huruf dan kata kepada anak.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline