Hingga detik ini, sling bag masih menjadi pilihan untuk berbagai keperluan. Model tas yang simple dan fungsional ini ternyata awalnya terinspirasi dari Royal Mail di Inggris. Tas jenis ini memang memberikan sentuhan stylish dan asyik untuk dibawa bepergian.
4 Tips Merawat Sling Bag
Kamu tentunya tidak ingin sling bag favoritmu cepat rusak, bukan? Oleh karena itu, rawatlah sling bag kamu dengan 4 tips di bawah ini:
- Bersihkan Bahan Luarnya
Jika kamu menggunakan sling bag berbahan kulit, seperti Premiere Beaute orange sling bag atau Dowa Tovu sling bag, maka gunakanlah krim pelembut yang spesial untuk tas kulit. Ikuti petunjuk perawatannya, termasuk frekuensinya, karena beda jenis kulit, beda juga frekuensi perawatannya. Jika terkena debu, cukup lap tas kamu dengan kain kering yang lembut.
Kemudian apabila setiap hari kamu menggunakan tas berbahan kain atau kanvas, seperti Pamole Verona Series atau Eigerindo Exsport Avery Simony Laptop Sleeve, maka cucilah sekali dalam sebulan. Namun, jika kamu hanya menggunakannya sesekali saja, maka cukup cuci ketika terlihat kotor saja. Khusus untuk tali tas alias strap, lepaskan terlebih dahulu dan cuci sesuai bahannya.
- Bersihkan Bagian Dalamnya
Kantong-kantong di dalam sling bag rentan untuk dimasuki berbagai debu kecil, lho. Karena itu, ingatlah untuk rutin membersihkan bagian dalam tas juga. Keluarkan furing kain di dalamnya dan bentangkan di atas tempat sampah. Kemudian tepuk-tepuk sedang untuk mengeluarkan semua kotoran kecil sampai sling bag kamu bersih sepenuhnya.
- Gunakan dengan Benar
Bawalah beban yang sesuai kapasitas tas. Jangan pernah membawa beban yang melebihi kapasitas sling bag kamu. Hal itu akan merusak jahitan atau bahkan merobek tas kamu dan membuat tali tas cepat putus.
- Simpan Tas dengan Benar
Jika kamu memiliki beberapa tas, simpanlah tas-tas tersebut di tempat yang terpisah di dalam dustbag masing-masing agar tidak dikotori debu.
Kamu juga perlu membiarkan aliran udara masuk agar sirkulasi udara tas terjaga dengan baik. Jadi, ingatlah untuk mengeluarkannya secara berkala, yah. Untuk mempertahankan bentuknya, sisipkan gumpalan kertas di dalamnya.
Yuk, jaga keawetan sling bag kita dengan menerapkan keempat tips perawatan sling bag di atas.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H