Lihat ke Halaman Asli

Salmun Ndun

Guru UPTD SMP Negeri 1 Lobalain

Antara Takdir Politik dan Takdir Maut: Musibah Speedboat Menghentikan Langkah Benny Laos Menuju Kursi Gubernur Maluku Utara

Diperbarui: 16 Oktober 2024   08:34

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Input sumber gambar: tribunnews.com

*Salmun Ndun,S.Pd., Guru UPTD SMP Negeri 1 Lobalain, Kab. Rote Ndao

Peristiwa Terbakarnya Speedboat

Peristiwa naas terbakarnya speedboat yang sedang ditumpangi salah satu calon Gubernur Maluku Utara, Benny Laos, di Pelabuhan Bobong, Pulau Taliabu pada hari Sabtu, 12 Oktober 2024. Lima orang dikabarkan tewas dalam peristiwa ini.  Perjalanan rombongan ini sebenarnya hendak berangkat menuju Desa Kawalo, Taliabu Barat, untuk menghadiri acara kampanye. Calon Gubernur Maluku Utara,  Benny Laos, tewas dalam kebakaran kapal ketika sedang dilakukan pengisian BBM.

Sosok Beny Laos dikenal sebagai seorang pengusaha terkemuka di Maluku Utara. Ia memiliki sejumlah bisnis dari kontraktor bangunan, pengelolaan hutan, tambang sampai kapal. 

Speedboat Bela 72 yang terbakar adalah salah satu kapal miliknya. Karier politiknya mulai mencuat ketika ia aktif berkontribusi dalam berbagai program pembangunan daerah, memperoleh dukungan dari masyarakat akar rumput hingga elite politik. Nama dan reputasinya yang semakin populer membuat banyak pihak optimis akan peluangnya memenangkan pertarungan kursi gubernur.

Perjalanan hidup seseorang tiada yang tahu. Musibah speedboat yang menimpa Benny Laos dan timnya terjadi saat mereka hendak melakukan perjalanan laut di perairan Maluku Utara. Insiden ini mengejutkan banyak pihak, mengingat perjalanan itu merupakan bagian dari agenda politik Beny untuk bertemu dengan pendukung dan masyarakat di beberapa wilayah terpencil.

Musibah speedboat yang dialami Beny Laos memunculkan pertanyaan mendalam: apakah peristiwa ini sekadar kecelakaan tak terduga atau adakah sabotase dalam perjalanan politiknya? 

Di dunia politik, kejadian semacam ini seringkali diinterpretasikan bukan hanya sebagai malapetaka fisik, tetapi juga sebagai "tanda" bagi seorang tokoh untuk memaknai peristiwa tersebut.

Input sumber gambar: bangka.tribunnews.com

Perjalanan Politik Beny Laos hingga Takdir Maut Menjemputnya

Benny Laos memulai perjalanan politiknya dengan latar belakang sebagai pengusaha sukses yang memiliki jaringan luas dan pemahaman mendalam tentang kebutuhan masyarakat Maluku Utara. Ia dikenal karena kontribusinya dalam berbagai proyek pembangunan di sektor infrastruktur dan ekonomi lokal, terutama di daerah-daerah terpencil. 

Popularitasnya semakin meningkat ketika ia aktif terlibat dalam kegiatan sosial dan pemberdayaan masyarakat, seperti mendukung program nelayan dan membantu pengembangan usaha mikro.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline