Lihat ke Halaman Asli

Salma Nadia Salsabilla

saat ini menjadi mahasiswa dan aktivis di berbagai organisasi

Resensi Buku "Ily", Serial "Bumi" Ke-15

Diperbarui: 9 Januari 2024   07:11

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

ILY

JUDUL BUKU : Ily

IDENTITAS BUKU 

  • Judul buku : Ily
  • Penulis : Tere Liye
  • Editor/penyunting : A.R.
  • Penerbit : PT Sabak Grip Nusantara
  • Tahun terbit : 2023
  • Jumlah Halaman : 380 halaman

SINOPSIS

Ily merupakan buku novel ke 15 serial Bumi karya dari Tere Liye. Novel ini merupakan novel lanjutan dari Matahari Minor yang terbit pada tahun 2022 lalu. Seli, raib, dan si putih kucing dari raib yang merupakan kucing kuno yang hidup pada ribuan tahun yang lalu di klan Polaris. Mereka bertiga masih berada di klan matahari minor dengan misi menyelamatkan Ily dari sihir gelap bunga matahari hitam.

Kedatangannya di klan matahari minor pun bernasib buruk, tidak sampai 24 jam berada di klan tersebut kapsul ily buatan dari ali dicuri oleh pengungsi abadi yang merupakan penduduk asli klan tersebut yang dipaksa untuk berpindah tempat, dikarenakan jika malam telah tiba hutan gelap dapat menelan siapa pun didalamnya.

Di klan matahari minor ini mereka bertemu dengan cwaz yang merupakan ilmuwan klan Aldebaran. Cwaz memiliki teknik unik yaitu dapat mengirimkan pesan melalui mimpi. Dan dari situlah pada saat masih berada di klan matahari minor seli sering bermimpi aneh dan menakutkan, dari mimpi tersebut dia mendapatkan fakta yang mengejutkan bahwa raja hutan gelap tersebut ialah Tazk ayah dari raib. Tazk dan ily merupakan raja hutan gelap dan panglima perang yang tubuhnya diambil oleh bunga matahari hitam.

Seli, raib, cwaz, n-ou, si putih, kanselir serta prajurit kota Sre-Nge-Nge terus bekerja sama untuk menemukan dan memusnahkan bunga matahari hitam. Di novel ini pula si putih bertemu dengan N-ou setelah sekian lama tak jumpa dan melakukan bonding dengan pemiliknya. Kelemahan dari bunga matahari ini ialah tazk dan ily yang berarti seli harus memilih salah satunya untuk dibunuh.

Dari situlah awal dari persahabatan seli dan raib mengalami renggang. Ali dalam petualangan di matahari minor tidak ikut karena masih merada di klan sagaras namun bukan ali namanya jika tidak memikirkan strategi lima langkah kedepan, dia membuat jepit rambut yang diberikan kepada raib dan jepit tersebut ialah alat komunikasi yang dapat menghubungkan ke klan sagaras.

Akhir dari petualangan raib dan seli dimana mereka dapat memusnahkan bunga matahari hitam namun dari situlah persahabatan mereka renggang. Namun novel ily bukanlah akhir dari serial bumi, masih terdapat lanjutan lainnya yaitu Aldebaran.

PENILAIAN

  • Kelebihan : Novel ini meskipun merupakan novel ke 15 dan serial Bumi namun tetap membuat pembaca mencampur adukkan perasaan kesal, terharu, bahagia, marah menjadi satu. Di cover ily berwarna cerah pastel namun tidak denga nisi dari buku tersebut. Timeline cerita yang rapi memudahkan bagi orang yang membaca cerita dalam novel ini. Bahasa yang disampaikan didalam buku ini pun sangat ringan dan mampu membawa pembaca untuk berimajinasi. Imajinasi pembaca dalam membaca novel ily ini dimainkan seperti di novel-novel serial bumi lainnya.
  • Kekurangan : Untuk waktu terbit antara novel matahari minor dengan ily satu tahun lamanya, sehingga banyak pembaca yang ketika memulai membaca ily akan lupa alur cerita di novel sebelumnya dan menurut saya itu merupakan kekurangan dari novel ini. kesalahan atau typo dalam novel juga pernah dijumpai ketika membaca novel ily. Selebihnya sudah tidak ada lagi kekurangan dari novel ini.
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline