Universitas Negeri Jakarta (UNJ) menggelar acara kegiatan sosialisasi game-based learning untuk kelompok guru SD di DKI Jakarta, Kamis (9/6/22) lalu dimulai dari jam 13.00-16.00 WIB.
Kegiatan ini dilakukan secara virtual dengan narasumber Prof. Karen Ferreira Meyers dari Inntitute of Distance Education, University of Eswatini, Southern Africa dan dihadiri oleh Prof. Arita Marini, ME; Sujarwo, M.Pd; dan 11 guru SD di DKI Jakarta.
Dr. Desy Safitri, M.Si saat ditemui awak media mengatakan bahwa dalam rangka meningkatkan kompetensi guru dalam bidang Pendidikan yang professional guna transmisi materi ajar, maka diperlukan kegiatan sosialisi bagi para guru untuk mengenal game-based learning, dimana salah satu bagian terpenting dalam pembelajaran adalah penggunaan game-based learning sebagai salah satu metode belajar.
Selain itu kegiatan sosialisasi ini untuk menerapkan aplikasi digital guna memotivasi minat siswa, merangsang siswa dalam belajar, meningkatkan daya interaktif guru dan siswa, serta memperlancar pembelajaran di kelas.
Selain itu sosialisasi ini juga berguna untuk mengembangkan bidang pendidikan, yaitu: pengembangan kompetensi guru, khususnya metode belajar sebagai salah satu faktor penting di sekolah, yang akan meningkatkan mutu pembelajaran di kelas.
Kegiatan ini dilaksanakan sebagai salah satu kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi dari Dosen UNJ. Lanjutnya kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan, pemahaman, dan ketrampilan dalam membuat game-base learning. Adapun jenis kegiatannya terdiri dari: ceramah, tanya-jawab, diskusi interaktif, demontrasi, dan pengisian kuesioner.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H