Lihat ke Halaman Asli

Destinasi Liburan untuk Anak

Diperbarui: 13 Januari 2016   05:08

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Wisata. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Apa yang Anda pikirkan tentang liburan? Apakah keluar rumah kemudian pergi ke taman atau tempat wisata? Jika Anak Anda mengajak liburan, Anda bisa mempertimbangkan pilihan-pilihan berikut ini:

Berkebun

Ajak anak Anda berkebun. Ajarkan kepada mereka bagaimana cara menanam bunga atau stroberi serta merawat tanaman tersebut. Beri mereka tugas untuk menyiram tanaman yang telah mereka tanam secara teratur.

Berkemah

Tidak harus pergi ke camp ground untuk berkemah. Cukup dirikan tenda di halaman belakang rumah ditambah dengan api unggun buatan sudah memberi kesan berkemah sesungguhnya. Anak-anak akan merasa senang dengan ‘liburan malam’ mereka.

Beternak

Ajak anak Anda mengunjungi peternakan sapi di sekitar tempat tinggal Anda, misalnya. Mereka akan belajar banyak hal mulai dari memberi makan, merawat, hingga menikmati susu segar. Contoh peternakan lain yang bisa dikunjungi adalah peternakan lebah.

Museum

Jika di dekat tempat tinggal Anda terdapat museum, Anda bisa mengajak anak Anda ke sana. Di tempat ini, anak-anak dapat belajar sejarah yang menambah pengetahuan mereka tenatng masa lalu.

Akuarium

Bukan berarti Anda harus mengajak anak Anda ke seaworld atau wisata air lain. Cukup pergi ke pusat penjualan ikan hias, Anda sudah memberi liburan yang edukatif tentang jenis-jenis ikan.

Bersepeda

Ajak anak Anda bersepeda mengelilingi kompleks rumah lanjut ke persawahan terdekat. Berhenti sebentar di sana. Hirup udara segarnya dan nikmati suasananya. Setelah cukup, Anda bisa mampir ke kedai makan kesayangan untuk sarapan. Menarik bukan?

Itulah beberapa pilihan liburan hemat nan manfaat untuk si kecil. Jika liburan si kecil cukup panjang, buat saja rencana destinasi liburannya. Semua bisa dicoba.

 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline