Lihat ke Halaman Asli

Saidatun Nia

Mahasiswa Pendidikan Islam Anak Usia Dini; UIN Malang

7 Permainan Pengembangan Kreativitas Melalui Eksperimen

Diperbarui: 9 November 2020   22:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Melalui eksperimen anak akan terlatih mengembangkan kreativitas, kemampuan berpikir logis, senang mengamati, meningkatkan rasa ingin tahu dan kekaguman pada alam, ilmu pengetahuan dan Tuhan.

Melalui eksperimen sederhana anak akan menemukan hal ajaib dan menakjubkan. Hal ini penting karena dengan rasa takjub dan kekaguman akan rahasia-rahasia alam inilah anak akan tetap menyukai aktivitas belajar sampai tua. Melalui eksperimen pula anak dapat menemukan ide baru ataupun karya baru yang belum pernah mereka temui sebelumnya.

Eksperimen (percobaan) yang dimaksud dalam hal ini bukanlah suatu proses rumit yang harus dikuasai anak sebagai suatu cara untuk memahami konsep tentang sesuatu hal ataupun penguasaan anak tentang konsep dasar eksperimen, melainkan pada bagaimana mereka dapat mengetahui cara atau proses terjadinya sesuatu, dan mengapa sesuatu dapat terjadi serta bagaimana mereka dapat menemukan solusi terhadap permasalahan yang ada dan pada akhirnya mereka dapat membuat sesuatu yang bermanfaat dan kegiatan tersebut.

Permainan sederhana yang dapat dilakukan bersama anak melalui kegiatan eksperimen diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Makanan ajaib

Tujuan dari permainan makanan ajaib adalah mengembangkan kemampuan berpikir analitis, sebab akibat, dan kreativitas berpikir.

Perainan makanan ajaib ini dapat dilakukan dengan meremas jajan sereal ke dalam wadah plastic sampai hancur, kemudian letakkan sebuah magnet didekat bubuk sereal lalu amati serpihan-serpihan sereal yang mengandung zat besi akan menempel pada magnet tersebut.

  • Mencampur warna

Tujuan dari permainan mencampur warna adalah melatih mengamati perubahan, berpikir sebab akibat dan berpikir kreatif.

Permainan ini dapat dilakukan dengan menggunakan cat air/ pewarna  makanan berwarna primer (merah, biru dan kuning). Warna-warna tersbut dicampur, misalnya mencampur warna biru dan kuning maka warnanya akan berubah menjadi warna hijau, dst.

  • Miuman rasa baru

Permainan ini bertujuan untuk mengembangkan kreativitas untuk menemukan minuman baru dari berbagai campuran serbuk yang berbeda dan anak juga dapat memahami konsep larutan.

Hal yang perlu dipersiapkan dalam permainan ini adalah air minum, serbuk minuman yang terdiri dari berbagai macam variant dan gelas. Sebelum air di campur dengan serbuk minuman alangkah baiknya anak di ajak untuk merasakan ciri khas rasa dari air mineral/ air putih, kemudian air tersebut dicampurkan dengan serbuk yang telah disediakan. Dengan demikian anak dapat merasakan perubahan rasa yang terjadi sebelum dan sesudah terjadinya pencampuran.

  • Melayang, terapung dan tenggelam

Permainan ini bukan berarti menjadikan anak sebagai objek uji coba, melainkan dengan menggunakan benda. Dengan mengadakan percobaan tentang benda yang dapat melayang, mengapung dan tenggelam anak dapat memahami konsep berat, jenis setiap benda dan memunculkan ide-ide kreatif untuk melakukan uji coba benda-benda sekitarnya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline