Lihat ke Halaman Asli

Proyek Karangan Bunga

Diperbarui: 10 Oktober 2023   20:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok Pribadi

Event Hari Lahir (Harlah) sekolah pun kita jadikan sebuah pembelajaran kokurikuler. Bagaimana siswa diajak untuk menyiapkan suatu hal yang penting dalam Harlah? Bagaimana caranya agar Harlah sekolah bisa menjadi ajang publikasi sekolah? Bagaimana caranya kegiatan publikasi dapat dilaksanakan oleh siswa?

Karangan bunga menjadi sesuatu yang penting dalam kegiatan Harlah sekolah. Kalau tahun sebelumnya ucapan harlah dibuat oleh pengrajin karangam bunga. Kali ini siswa diajak terlubat dalam membuat karangan bunga. Ini menjadi pengalaman tersendiri bagi siswa. 

Hal itu termasuk pembelajaran yang bermakna. Bukan hanya untuk kegiatam Harlah saja, tetapi bisa mengantarkan siswa terjun ke dunia wirausaha. Apalagi prospek karangan bunga cukup bagus. Banyak instansi yang menggunakan karangan bunga dalam menyampaikan selamat Harlah, wisuda, kantor baru, dll.

Kegiatan tersebut kira kemas sebagai pembelajaran P5. Siswa secara kelompok diajak berdiskusi tentang pembuatan karangan bunga. Kemudian, dipandu untuk membuat karangan bunga. Tentu saja kreatifitas dan imajinasi siswa menjadi tertantang. Dilihat dari proses pembelajaran tersebut siswa terlihat menikmati dan antusias.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline