Lihat ke Halaman Asli

Sampah Sumber Masalah

Diperbarui: 2 Maret 2021   15:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Nature. Sumber ilustrasi: Unsplash

Dalam setiap harinya jumlah sampah di Indonesia terus bertambah. Menurut data Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) pada Februari 2019, Indonesia menghasilkan sedikitnya 64 juta ton sampah setiap tahunnya. Terlebih lagi dalam situasi pandemi seperti ini membuat tumpukan sampah di Indonesia menjadi lebih banyak lagi, akibat meningkatnya limbah medis seperti masker dan meningkatnya pembelian barang secara online yang di mana pembelian barang secara online lebih banyak menghasilkan sampah terutama sampah plastik.

Seperti yang kita ketahui semua bahwa membuang sampah sembarangan dapat menyebabkan berbagai macam masalah seperti mengganggu keindahan dan kebersihan lingkungan, dan juga akan mempengaruhi kesehatan manusia. Misalnya, jika banyak sampah yang menumpuk di lingkungan, maka tubuh akan lebih mudah terserang penyakit.

Kebanyakan masyarakat Indonesia masih membuang sampah sembarangan, buktinya sampah masih sering kita jumpai di pinggir jalan, got dan sebagainya. Dimana hal itu akan menyebabkan menyebabkan masalah bencana alam seperti banjir dan longsor yang di mana sekarang-sekarang ini bencana banjir sedang banyak terjadi di berbagai wilayah Indonesia.

Drajat Tri Kartono, sosiolog dari Universitas Sebelas Maret (UNS) Kota Surabaya, menuturkan masyarakat Indonesia cenderung beranggapan jika sampah yang dibuang sembarangan bukan menjadi tanggung jawab mereka karena ada yang bertanggung jawab membersihkan sampah.

Berbagai cara dapat kita lakukan agar bisa menghilangkan kebiasaan membuang sampah sembarangan yaitu dengan cara mendisiplinkan diri untuk tidak membuang sampah sembarangan selain itu diperlukan juga penyuluhan kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan salah satunya dengan membuang sampah pada tempatnya dan selain itu juga diperlukan penyuluhan tentang akibat yang akan ditimbulkan apabila masyarakat masih membuang sampah sembarangan dimana akan menimbulkan berbagai macam masalah.

Selain dengan mendisiplinkan diri atau penyuluhan tentang menjaga lingkungan, kita juga bisa menjadikan sampah menjadi sesuatu yang lebih bermanfaat atau mendaur ulang sampah agar sampah-sampah tersebut tidak menyebabkan berbagai macam masalah.

Marilah jaga lingkungan kita dengan membuang sampah pada tempatnya agar tidak terjadi penumpukan sampah di lingkungan kita yang akan mengakibatkan timbulnya berbagai macam masalah.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline