Lihat ke Halaman Asli

saadah

Guru

Teratai Sekolah

Diperbarui: 19 November 2022   15:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto : Dokumen Pribadi

Putih, indah, menawan, sejuk dipandang netra, entah siapa yang menanam bunga teratai di pot di taman sekolah. Teringat masa kuliah dulu, bunga teratai di Kebun Raya  Bogor, saat melakukan Praktik  Kuliah tentang tanaman air.

Teratai adalah salah satu jenis tanaman air, tumbuh di permukaan air yang tenang. bunganya dan daun terdapat di permukaan air,  keluar dari tangkai yang berasal dari rizoma yang berada di dalam lumpur pada dasar kolam, sungai atau rawa. Tangkai terdapat di tengah-tengah daun, daun berbentuk bundar atau  bentuk oval yang lebar yang terpotong pada jari-jari menuju ke tangkai. Permukaan daun tidak mengandung lapisan lilin sehingga air jatuh ke permukaan daun tidak membentuk butiran air.

Teratai bunga yang indah, bunga yang unik dan warna bunganya lebih cemerlang. Tahukah sahabat, kita bisa belajar banyak dari Maha karya Tuhan yang satu ini :

1. Teratai tumbuh dan berkembang di lingkungan yang kotor dan keruh, namun teratai tetap berusaha untuk menutupinya dengan daun yang lebar dan bunganya yang sangat cantik, walau kita dipandang rendah orang lain, tapi  itu bukanlah penghalang untuk mencapai cita-cita, kita masih bisa  mengharumkan nama baik diri sendiri, keluarga, dan kerabat dengan berbagai macam bentuk keberhasilan.

2. Bunga teratai yang cantik nyatanya hanya mampu mekar dan mempertahankan keindahannya dalam waktu yang tidak lama, hal ini menggambarkan bahwa manusia hidup di dunia juga hanya dalam waktu yang sebentar, hidup hanya sementara.

3. Teratai  tampil bersih dan indah, teratai membutuhkan air dan lumpur untuk bertahan hidup, air dan lumpur memang terkesan kotor dan menjijikan, namun nyatanya teratai masih bisa terlihat bersih, indah dan menawan, artinya manusia tetap membutuhkan satu sama lain meski pada lingkungan orang yang kurang baik sekalipun.

4. Bunga teratai adalah pilihan tepat untuk mempercantik taman, baik di tanam di pot atau kolam, di balik keindahannya teratai mampu memberi banyak manfaat pada makhluk lain, ia dapat  melindungi ikan dari teriknya matahari, dapat juga menjadikan daunnya sebagai tempat hinggap  bagi serangga dan katak untuk melompat. Teratai tidak meminta imbalan atas hal itu. Di dalam kehidupan kita pun seharusnya tidak perlu mengharapkan  bentuk imbalan saat membantu orang lain.

Semoga tulisan ini bermanfaat.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline