Lihat ke Halaman Asli

Kesaksian dan Ikrar

Diperbarui: 24 Juni 2015   05:11

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hiburan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

KESAKSIAN DAN IKRAR

Negeri ini bukan sebentang ketak-bertujuanan
Juga bukan hibah atau mata dagangan
Tunjukkan harga dirimu pewaris nusantara
Kobarkan gelora di dada
Bangkitkan asa negeri tercinta
Ayo tampil sang ksatria

Bersaksilah hidup tak 'kan bebani rakyat
Tinggikan derajat bangsa lahir dan bathin
Berikan karya terbaik tak sebatas wacana
Pastikan hidup tanpa korupsi
Kebajikan, martabat dan maslahat
Tak berwujud tanpa hukum yang adil

Ber ikrar lah untuk negeri ini beri karya terbaik
Jangan pernah abaikan tanggung jawabmu
Janganlah sampai kehilangan momentum
Negeri ini sungguh butuh kejujuran dan pertanggungjawaban

Negeri ini bukan sebentang ketak-bertujuanan
Juga bukan hibah atau mata dagangan
Tunjukkan harga dirimu pewaris nusantara
Kobarkan gelora di dada bangkitkan asa negeri tercinta
Missi suci untuk bangsa

Bersaksilah hidup tak 'kan bebani rakyat
Tinggikan derajat bangsa lahir dan bathin
Berikan karya terbaik tak sebatas wacana
Pastikan hidup tanpa korupsi
Kebajikan, martabat dan maslahat
Butuh hukum yang adil

Catatan:
Ramadhan dua tahun lalu saya menulis lagu dan menyanyikannya sendiri. Lagu itu berjudul Patangkashon Nasib (Memperjelas Nasib) yang adalah sesuatu upaya mendeskripsikan kondisi politik negara-bangsa yang tak memuaskan.

Kemaren saya lihat ada seorang penyanyi Muchlis Simatupang menyanyikan lagu itu dengan versi lain, dan ia sudah merubah genrenya. Memang sebelumnya ia sudah menghubungi saya dan saya dengan senang hati mempersilakan saja asalkan untuk tujuan lebih memperluas pemasaran gagasan lagu itu.

Saya belum sempat mengerjakan versi bahasa Indonesia. Syairnya, ya yang di atas itu. Saya juga sedang meminta seorang teman untuk mengalih-bahasakannya ke bahasa Jawa.

Versi asli (Batak) lagu itu demikian:

PATANGKASHON NASIB

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline